Kita tentu tahu bahwa kartu debit atau yang biasa dikenal dengan kartu ATM memberikan berbagai kemudahan dalam bertransaksi. Oleh karena itu, kartu debit yang diterbitkan oleh bank apapun semakin ramai peminat dan penggunanya. Salah satu jenis dari kartu tersebut adalah kartu GPN.
GPN atau Gerbang Pembayaran Nasional menjadi sistem transaksi pembayaran non tunai yang menambah daftar pilihan pembayaran. Berbeda dengan Visa atau Mastercard yang merupakan sistem transaksi pembayaran milik asing, GPN itu sendiri adalah milik dalam negeri.
Sebagai warga negara Indonesia, kamu memiliki hak untuk menggunakan kartu debit jenis satu ini. Tapi, akan kamu sudah familiar dengan istilah GPN tersebut? Atau mungkin baru pertama kali mendengarnya saat temanmu membahas fungsi dan kegunaan kartu GPN?
Qoala akan membahasnya lebih lanjut sehingga kamu akhirnya tahu kenapa kartu GPN tidak kalah menguntungkan dibandingkan dengan Visa atau jenis lainnya termasuk Mastercard.
Apa Itu Kartu GPN?
Apa sih sebenarnya GPN itu? GPN atau Gerbang Pembayaran Nasional merupakan sistem transaksi non tunai yang menghubungkan berbagai jalur pembayaran secara nasional. Semua masyarakat Indonesia bisa menggunakan kartu ini tanpa terkecuali di bank manapun mereka membuka rekening tabungan.
GPN memiliki dua sifat, interoperabilitas dan interkoneksi. Interoperabilitas adalah sistem pembayaran yang bisa digunakan pada infrastruktur lain sedangkan interkoneksi artinya saling terintegrasi dengan semua channel pembayaran di dalam negeri.
Meski baru diluncurkan secara resmi pada Mei 2018 silam, tapi GPN sudah mengalami proses pengkajian yang cukup lama yaitu sekitar 20 tahun. Burung Garuda berwarna merah yang membentangkan sayapnya di atas huruf G pada kata GPN menjadi logo GPN.
Teknologi chip atau National Indonesian Chip Card Specification/NSICCS melengkapi kartu debit GPN termasuk kartu gpn mandiri dan yang dikeluarkan oleh bank lain di Indonesia. Dengan kartu debit yang satu ini, pembayaran menggunakan kartu debit bisa dilakukan di semua mesin EDC, tidak harus dari bank yang menerbitkan kartu debit tersebut.
Kehadiran GPN dalam Sistem Perbankan di Indonesia
Jika sebelumnya kita sudah terbiasa menggunakan kartu debit berlogo Visa dan Mastercard, kini ada tambahan yaitu GPN. Jadi, sungguh tidak heran jika semakin banyak orang-orang yang menggunakan kartu GPN BNI.
Dua jenis kartu debit milik asing tentunya memberikan kemudahan dan kepraktisan. Sayangnya, semua itu tidaklah gratis karena ada biaya yang harus dibayar yaitu biaya transaksi. Biaya tersebut menjadi beban para pengguna atau masyarakat dan juga negara. Saat menggunakan mesin Electronic Data Capture (EDC) dari bank lain, nasabah harus membayar charge yang besar biayanya bisa mencapai 2 hingga 3% dari total nilai transaksi.
Selain nasabah, negara juga harus membayar beban sewa jasa proses routing atau transaksi yang harus dilakukan di luar negeri. Untungnya, sekarang sudah ada kartu GPN yang bisa menjembatani transaksi non tunai dengan biaya yang lebih murah dibandingkan dengan Visa dan Mastercard.
Akan tetapi, penerbitan kartu debit berlogo GPN masih terbatas di beberapa bank dan jenis kartu tertentu. Jangkauan dar kartu GPN juga terbatas di dalam negeri. Dengan kata lain, pemegang kartu GPN tidak bisa menggunakan kartu mereka untuk bertransaksi di luar negeri.
Kelebihan Kartu GPN
Jika berbicara mengenai kelebihan dalam penggunaan kartu GPN, ada banyak sekali. Setiap pengguna kartu debit tersebut memiliki porsi hak yang sama untuk bisa menikmatinya. Akan tetapi, masih banyak warga negara Indonesia yang belum tahu secara jelas kelebihan tersebut.
1. Transaksi Lebih Aman
Apakah kamu sudah menggunakan kartu GPN? Jika belum, maka kamu bisa mengajukan pembuatan kartu debit tersebut. Misalnya, apabila kamu adalah nasabah bank swasta terkemuka di Indonesia yaitu BCA, maka kamu bisa segera mendapatkan kartu GPN BCA dengan mengikuti persyaratan dan prosedur yang ditetapkan oleh pihak bank.
Peretasan atau pencurian data pribadi yang bersifat sensitif tidak hanya meresahkan tetapi juga merugikan individu. Apabila kamu sudah menggunakan kartu GPN, maka kamu tidak perlu khawatir akan isu tersebut. Setiap transaksi yang menggunakan kartu GPN hanya diproses di dalam negeri, jadi lebih aman dan nyaman.
Selain itu, teknologi enkripsi end to end akan melindungi setiap transaksi yang kamu lakukan. Teknologi semacam ini bertujuan untuk mencegah transaksi mengalami fraud.
2. Mempermudah Transaksi Pembayaran
Ingin bertransaksi dengan pembayaran yang mudah? Jika demikian, mengapa tidak mencoba menggunakan kartu debit berlogo GPN? Ya, kartu debit yang satu ini bisa kamu gunakan untuk berbagai pembayaran di seluruh Indonesia bahkan dengan menggunakan mesin EDC.
3. Membantu Menghemat Pengeluaran
Saat menggunakan kartu ATM ini, kamu tidak perlu membayar biaya tambahan dari penetapan MDR atau Merchant Discount Rate. Jika bertransaksi antara bank, biayanya juga sangat terjangkau.
Biaya administrasi yang biasanya memberatkan nasabah juga menjadi lebih ringan mulai dari 500 rupiah hingga 1000 rupiah. Sedangkan untuk biaya transaksi yang dahulu berkisar antara 2-3% berubah menjadi 1% saja.
Bukankah semuanya menjadi lebih hemat? Para pengguna kartu GPN bisa merasakan betapa hematnya pengeluaran mereka. Ini juga menjadi salah satu alasan kenapa kamu harus segera pindah ke kartu dengan jenis GPN.
4. Menggunakan Teknologi Chip
Keuntungan lain dari penggunaan kartu berlogo burung Garuda adalah teknologi chip. Teknologi ini akan menyimpan informasi pemilik di dalamnya. Selain itu, bisa juga menghindari risiko pencurian data nasabah atau skimming yang sangat bisa terjadi pada kartu magnetic stripe.
Sekadar informasi, penyimpanan data pada chip lebih besar yang akan berpengaruh pada kecepatan transaksi. Mesin EDC atau pun mesin ATM akan lebih mudah membaca data yang tersimpan dalam kartu Gerbang Pembayaran Nasional karena kapasitas penyimpanan dalam kartu tersebut yang besar. Alhasil, proses pembacaan data bisa lebih cepat.
5. Tidak Ada Jumlah Transaksi Minimum
Memiliki kesulitan dalam bertransaksi dengan jumlah yang kecil? Tenang, kamu tidak akan lagi mengalami hal tersebut saat beralih ke kartu GPN karena tidak ada batas minimum untuk setiap transaksi yang kamu lakukan.
Ini tentu menjadi kabar gembira sekaligus menyenangkan karena semua transaksi bisa berjalan dengan lancar tanpa harus lagi memikirkan batas minimum, bukan?
6. Anggaran Operasional Bank Berkurang
Dengan adanya sistem pembayaran non-tunai melalui kartu GPN, bank bisa menekan biaya operasional serta investasi baik di mesin EDC maupun di teknologi Automatic Teller Machine atau ATM. Sementara untuk pihak nasabah, biaya transfer, tarik tunai, dan komisi pembelian menjadi lebih murah.
7. Membantu Pemerintah Melaksanakan Program Government to Person (G2P)
Pemerintah selalu berupaya memberikan yang terbaik dalam berbagai aspek. Salah satunya adalah dengan meluncurkan GPN atau Gerbang Pembayaran Nasional yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan pembayaran atau transaksi. Kehadiran kartu ini memberikan keuntungan termasuk membantu pemerintah dalam melaksanakan program G2P atau Government to Person.
Program ini dibuat untuk tujuan penyaluran bantuan sosial non tunai sehingga penerima bantuan bisa lebih mudah mendapatkan hak mereka. Elektronifikasi jalan tol dan transportasi menyeluruh juga menjadi dilaksanakan melalui P2G.
Kekurangan Kartu GPN
Sayangnya, kelebihan dari GPN juga disertai dengan kekurangan penggunaan kartu GPN tersebut. Para pengguna kartu ATM ini harus puas dengan keterbatasan yang ada di kartu yang mereka gunakan. Meski demikian, sejumlah kelebihan atau keuntungan yang diberikan bisa menjadi alasan tepat untuk tetap menggunakan kartu tersebut. Adapun kekurangannya adalah:
1. Tidak Dapat Digunakan di e-Commerce
Suka berbelanja di e-Commerce? Jika iya, maka kamu harus menahan diri untuk bisa berbelanja karena kartu GPN tidak bisa digunakan di e-Commerce luar negeri. Sebenarnya, kekurangan yang satu ini bisa sangat menguntungkan, dimana kamu bisa mengontrol diri agar tidak berbelanja berlebihan setiap kali melihat barang-barang yang menarik tetapi tidak begitu dibutuhkan.
2. Tidak Bisa Digunakan untuk Transaksi Luar Negeri
Meski menawarkan berbagai keuntungan dan kemudahan bertransaksi, tapi kartu GPN belum bisa digunakan untuk transaksi luar negeri. Saat ini, penggunaan kartu ini hanya terbatas untuk penggunaan di dalam negeri saja.
Nasabah yang sering pergi ke luar negeri mungkin merasa keterbatasan ini memberatkan mereka. Ini menjadi tidak praktis karena mereka harus memiliki rekening lain yang diterima dan sesuai dengan regulasi transaksi di luar negeri.
3. Tetap Memiliki Biaya Administrasi Bulanan
Ada biaya administrasi bulanan yang harus tetap kamu bayarkan. Seperti kartu debit jenis Mastercard dan Visa, biaya administrasi dibayarkan melalui autodebet di rekening tabungan nasabah. Namun, jumlahnya lebih murah sehingga tidak akan terlalu membebani kamu sebagai pemegang kartu rekening tabungan.
Cara Mendapatkan Kartu GPN
Meski sama-sama kartu berlogo GPN, tapi ketentuan dan syarat untuk mendapatkan kartu satu ini mungkin sedikit berbeda antara bank satu dengan lainnya. Jadi, pastikan kamu mendapatkan informasi detail dari pihak bank jika ingin mendapatkan kartu ini.
1. Cara Mendapatkan GPN Mandiri
Ada beberapa jenis kartu debit Mandiri GPN yang bisa kamu pilih dan nikmati penggunaannya sesuai kebutuhan. Yaitu Kartu Mandiri Silver GPN, Kartu Mandiri Gold GPN, dan Kartu Mandiri Platinum GPN.
Untuk bisa mendapatkan salah satu jenis kartu tersebut, kamu harus menjadi nasabah mandiri dan kemudian mengajukan penggantian kartu debit. Apabila non nasabah, maka harus terlebih dahulu melakukan pembukaan rekening tabungan di kantor cabang bank Mandiri terdekat.
2. Cara Mendapatkan GPN BRI
Sudah memiliki kartu debit BRI tapi ingin menggantinya ke kartu yang berlogo GPN? Tentu sangat bisa karena Bank BUMN satu ini berpartisipasi dalam menerbitkan kartu ini. Cara mendapatkannya sangat mudah yaitu hanya dengan datang ke kantor bank BRI terdekat yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Ceritakan maksud kamu dan pegawai bank akan membantu penggantian kartu ke kartu debit GPN BRI.
Sebagai nasabah, kamu bisa memilih salah satu dari jenis kartu debit dengan logo GPN yang dilengkapi teknologi chip berikut ini.
- Kartu ATM BRI Britama
- Kartu ATM BRI Britama X
- Kartu ATM BRI Britama Bisnis
- Kartu ATM BRI Britama TKI
- Kartu ATM BRI Junio
- Britama Valas
- Kartu ATM BRI Simpedes
3. Cara Mendapatkan GPN BNI
Serupa dengan dua bank BUMN sebelumnya, BNI juga menerbitkan kartu GPN guna membantu para nasabah dengan menghadirkan kemudahan dalam bertransaksi. Nasabah BNI bisa menggunakan kartu tersebut sebagai fasilitas tunai dan nontunai.
Syarat utama mendapatkan kartu ini adalah menjadi nasabah atau pemegang rekening tabungan Bank Negara Indonesia (BNI). Adapun jenis dari BNI GPN chip adalah BNI GPN Chip Hijau dan BNI GPN Chip Orange.
Dengan membuka rekening tabungan di kantor cabang BNI atau BNI Sonic, kamu tidak hanya menjadi nasabah tetapi juga berhak menggunakan kartu ATM ini.
4. Cara Mendapatkan GPN BCA
Sebagai bank swasta yang memiliki banyak nasabah di Indonesia, BCA tidak ketinggalan menawarkan berbagai kelebihan dari kartu debit GPN. Yang artinya, setiap nasabah memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk merasakan manfaat yang sama sebagai pemegang kartu ini.
Sementara untuk jenis kartu debit GPN, ada 3 pilihan yaitu:
- Kartu Paspor BCA GPN Blue
- Kartu Paspor BCA GPN Gold
- Kartu Paspor BCA GPN Platinum
5. Cara Mendapatkan GPN Jenius
Sebagai salah satu produk dari BTPN, Jenius mampu mengambil hati masyarakat Indonesia. Yang membedakan rekening ini dari rekening tabungan pada umumnya adalah tidak adanya buku rekening tabungan fisik. Untuk proses pembukaan rekening juga kamu tidak perlu mengeluarkan uang sebagai setoran awal.
Kini, para nasabah Jenius bisa menikmati kemudahan yang diberikan oleh kartu ATM GPN. Untuk mendapatkan x-Card Jenius GPN, pastikan kamu sudah memiliki aplikasi Jenius. Pilih menu Card Center dan kemudian pilih kartu baru. Lanjutkan dengan memilih desain kartu dengan logo GPN.
Pastikan kamu sabar menunggu proses pembuatan kartu yang bisa berlangsung 2-3 hari kerja dari tanggal pembuatan. Setelah kamu menerima kartu tersebut, pastikan untuk segera melakukan aktivasi dengan memasukkan CVV serta membuat PIN di menu Card Center di aplikasi Jenius.
Pertanyaan Umum Seputar Kartu GPN
Masih bingung dengan apa saja yang menarik dari kartu jenis GPN sedangkan kamu sudah menggunakan kartu debit jenis Visa? Apabila kamu berencana membuka rekening tabungan baru atau dan ingin memilih kartu ini, kamu bisa menggali informasi lebih detail seputar kartu tersebut. Di sini ada beberapa pertanyaan umum seputar kartu tersebut yang diharapkan bisa membantu kamu.
1. Apa Perbedaan Kartu Mandiri GPN dan Visa?
Sebenarnya kartu Mandiri GPN dan Visa adalah fasilitas yang dikeluarkan oleh bank Mandiri sebagai penerbit guna memberikan kemudahan nasabah dalam bertransaksi. Yang membedakannya adalah kartu ini tidak bisa kamu gunakan untuk bertransaksi di luar negeri sedangkan kartu Visa diproses di luar dan di dalam negeri.
2. Apa Perbedan Kartu ATM GPN dan Mastercard?
Tidak ada perbedaan apapun dari GPN vs Mastercard tersebut jika dilihat dari fungsinya. Baik kartu ATM GPN maupun Mastercard bisa kamu gunakan untuk berbagai transaksi dan pembayaran. Sayangnya, ada keterbatasan dari kartu ini yang hanya bisa digunakan untuk semua jenis transaksi dalam negeri saja. Sementara kartu ATM Mastercard bisa kamu bawa dan gunakan saat berada di berbagai negara di luar Indonesia.
3. Bagaimana Cara Ganti Kartu GPN ke Visa?
Setelah merasakan pengalaman menggunakan kartu debit jenis ini, tidak masalah jika kamu ingin kembali menggunakan kartu debit Visa. Atau sebagai nasabah baru yang belum pernah merasakan kelebihan menggunakan kartu jenis Visa, kamu mungkin penasaran apa yang membedakan kedua jenis kartu tersebut. Untuk melakukan penggantian dari kartu GPN ke kartu Visa, kamu bisa datang langsung ke bank penerbit kartu ATM atau bank dimana kamu membuka rekening tabungan.
Bagaimana dengan informasi seputar kartu GPN yang ada di blog Qoala? Kamu bisa mulai mempertimbangkan penggunaan kartu debit jenis ini untuk mendapatkan pengalaman transaksi yang berbeda.
Dengan semua kelebihan yang ditawarkan, tidak heran jika banyak nasabah bank yang penasaran dan ingin merasakan penggunaan kartu Gerbang Pembayaran Nasional. Jika kamu pun demikian, segera datang ke kantor bank terdekat sehingga pihak bank akan segera memproses kebutuhan kamu.
Semoga informasi ini dan lainnya, seperti “Tarik Tunai Kartu Kredit BCA” bermanfaat. Selamat menikmati pengalaman menjadi pemegang kartu berlogo Gerbang Pembayaran Nasional atau GPN ya!