Salah satu kemudahan dalam membeli produk elektronik adalah adanya pembayaran kredit. Sudah banyak aplikasi kredit HP online yang menawarkan cicilan tanpa DP, tanpa survei, bahkan tanpa kartu kredit. Sebut saja produk cicilan dari fintech seperti Akulaku dan Kredivo. Dengan maraknya fintech yang menjadi tempat kredit HP Samsung, Xiaomi, Apple, dan sebagainya, konsumen memiliki lebih banyak pilihan untuk membeli smartphone.
Konsumen bisa mengajukan pinjaman untuk pembelian HP secara kredit dan online, tanpa tatap muka dan kartu kredit. Selain itu prosesnya hanya dalam hitungan menit. Kamu cukup mengunduh aplikasi kartu kredit HP online lalu bisa melakukan kredit HP tanpa DP Adira atau fintech lainnya. Fitur kredit tanpa uang muka menjadi salah satu kekuatan fintech dibanding bank atau perusahaan multifinance lain yang masih menerapkan hal itu. Patut diingat kalau beberapa aplikasi kredit HP 2020 membutuhkan syarat cukup KTP dan dokumen penunjang lainnya. Nah, sebelum kamu memutuskan untuk kredit HP, cek dulu informasi dari Qoala berikut ini dan jangan lupa untuk lindungi smartphone kamu dengan asuransi ya, Qoala bosses!
1. Akulaku Cicilan HP Mudah
Aplikasi kredit HP tanpa kartu kredit pertama, ada Akulaku yang menawarkan pembayaran dalam 30 hari atau cicilan 3, 6, atau 12 bulan.
Cara kredit HP online di Akulaku sebagai berikut:
- Unduh aplikasi Akulaku yang tersedia di Google Playstore dan Apple IOS
- Buka aplikasinya, lakukan registrasi dan masukkan data untuk keperluan verifikasi
- Langkah kredit HP Akulaku selanjutnya dengan membiarkan aplikasi ini melakukan verifikasi persyaratan terhadap kamu:
- Warga Negara Indonesia (WNI) & berusia 18 sampai 50 tahun
- Punya penghasilan tiap bulan
- Berdomisili di Pulau Jawa
- Kamu harus menyertakan dokumen pendukung seperti: kartu identitas (KTP), akun Facebook atau LinkedIn, serta bukti penghasilan (slip gaji)
Kamu bisa mendapatkan hasil pengajuan dalam waktu 24 jam sejak pengajuan. Proses pengajuan di Akulaku termasuk kredit HP online tanpa survei.
Kamu akan melakukan proses lanjutan bila proses pengajuan kredit disetujui:
- Kamu mendapatkan limit pinjaman yang bisa digunakan untuk membeli barang secara cicilan
- Limit kreditnya mulai dari Rp2.000.000 hingga Rp9.000.000, tergantung pada kelengkapan dokumen yang diberikan
Kamu bisa menggunakan AKULAKU untuk melakukan pembelian barang secara kredit setelah mendapatkan limit pinjaman yang disetujui. Begini prosesnya:
- Tentukan produk yang ingin dibeli. Kredit HP Akulaku menawarkan banyak pilihan produk dan banyak pilihan cicilan untuk kamu
- Kamu bisa bayar uang muka dan tunggu hasil verifikasi serta approval dari tim Akulaku
- Bila pengajuan kredit disetujui, tim Akulaku akan mengirim produk secepatnya
Catatan: persyaratan uang muka saat menggunakan Akulaku bersifat wajib.
Bila membeli barang di atas limit pinjaman, kamu hanya perlu membayar perbedaan antara harga dengan limit pinjaman. Kamu tetap bisa mengorder barang yang harganya di atas limit pinjaman dengan membayar uang muka lebih besar.
Ingin melakukan cara kredit HP di Akulaku atau di fintech lain yang tanpa DP?
2. Kredivo Aplikasi Kredit HP
Sedang mencari tempat kredit HP Xiaomi atau Samsung tanpa DP dan kartu kredit? Kredivo layak dipertimbangkan karena memiliki berbagai cara bayar yakni sekali bayar dalam jangka waktu 30 hari atau cicilan 3, 6, 12 bulan. Kredivo diklaim tersedia di 150+ merchant seperti Tokopedia, Bukalapak dan berbagai situs e-commerce lainnya.
Berikut cara mengajukan kredit HP online di Kredivo:
- Pertama, kamu harus punya aplikasi Kredivo yang tersedia di Google Playstore dan IOS. Lakukan pendaftaran di aplikasi dan penuhi semua persyaratan. Kamu akan mendapatkan dana kredit bila pengajuan pinjaman disetujui
- Kedua, penuhi persyaratan pengajuan kredit sebagai berikut:
- Usia minimum 18 tahun
- Penghasilan min. Rp3.000.000 per bulan
- Wajib menghubungkan dengan akun Facebook
- Pinjaman hanya diberikan untuk pelanggan yang berdomisili di Jabodetabek, Palembang, Medan, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Denpasar.
Aplikasi kredit HP tanpa DP ini menyediakan dua produk cicilan yang memiliki ketentuan berbeda:
Cicilan Express
Peminjam tak perlu menyediakan dokumen bukti tempat tinggal dan bukti slip gaji namun harus:
- Memberikan akses atas 1 akun internet banking dari rekening gaji.
- Memberikan akses atas 1 akun e-commerce yang pernah dipakai bertransaksi.
Cicilan Reguler
Kamu harus mengunggah dua jenis dokumen:
- Bukti Tempat Tinggal (Kartu Keluarga/Tagihan Telepon/STNK/Tagihan TV Kabel/Tagihan Kartu Kredit)
- Bukti Penghasilan (Slip Gaji/Laporan Pajak Terbaru Surat Gaji Kantor/Surat Gaji Kantor/Rekening Koran)
Kamu harus ingat bila memberikan akses akun e-commerce dan internet banking kepada pihak lain, maka pihak lain itu bisa melihat, membaca dan menganalisa data-data pribadi kamu.
Bila pinjaman Kredivo disetujui, kamu bisa melakukan pembelian di merchant yang bekerjasama dengan Kredivo dan kamu bisa memilih cara pembayaran cicilan tanpa kartu kredit. Syaratnya:
- Status akun Kredivo aktif dengan limit pinjaman
- Berlaku minimal 1 barang dengan harga Rp1.500.000 dan maksimal transaksi sampai Rp20.000.000
Tertarik mencoba aplikasi kredit HP tanpa DP ini?
3. Adira Finance Kredit Elektronik & Furnitur
Adira Finance merupakan perusahaan multifinance yang menyediakan kredit HP tanpa jaminan. Adira Finance memiliki program pembiayaan Kredit Elektronik & Furnitur yang bisa kamu gunakan untuk mengajukan kredit HP atau barang elektronik lainnya. Kredit HP tanpa DP Adira mulai dari pembiayaan Rp1 juta sampai dengan Rp100 juta. Bedanya dengan Kredivo dan Akulaku, kamu bisa mengajukan kredit HP di cabang Adira terdekat. Barang yang bisa dibiayai oleh program Kredit Elektronik & Furnitur Adira meliputi:
- Elektronik: home appliance, kamera, audio visual (au-vi)
- Furnitur: spring bed, lemari, sofa, meja, kursi
- Komputer: desktop pc, laptop
- Gadget: tablet, mobile phone
- Others: sepeda, generator listrik, alat fitnes, dan lainnya
Berikut syarat calon konsumen kredit HP di Adira:
- Warga negara Indonesia (WNI)
- Usia minimal 21 tahun, maksimal 55 tahun saat akhir tenor pembiayaan
- Punya penghasilan yang bisa dibuktikan
Sementara persyaratan dokumen yang dibutuhkan antara lain:
Untuk konsumen eksisting Adira Finance / Adira Quantum:
- Mengisi Formulir Aplikasi Pembiayaan.
- FC KTP aktif
Untuk konsumen baru:
- Mengisi Formulir Aplikasi Pembiayaan
- Fotokopi KTP aktif
- Fotokopi NPWP wajib dilampirkan bila pengajuan lebih dari Rp50.000.000
- Dokumen bukti penghasilan (fotokopi slip gaji/asli Surat Keterangan Penghasilan/fotokopi rekening tabungan)
4. Indodana
Aplikasi kredit HP online berikutnya ada Indodana yang bisa menjadi tempat kredit HP Xiaomi maupun Samsung, tanpa kredit dan tanpa DP. Indodana menyediakan paket cicilan selama maksimum 6 bulan dengan cukup mudah untuk berbagai merk brand.
Berikut cara pengajuan cicilan di Indodana:
- Install aplikasi Indodana di smartphone kamu
- Masukkan kode PIN dan OTP
- Tentukan produk HP yang akan dicicil dari menu utama. Bisa juga dari halaman Smartphone Smart Deal
- Pilih tombol Cicil
- Tentukan tenor cicilan
- Kamu bisa lakukan konfirmasi pesanan
- Lengkapi informasi dan data pribadi yang diminta
- Kamu tinggal tunggu proses verifikasi dan approval dari Indodana
- Smartphone akan segera dikirim ke tempat kamu
Setelah tahu cara pengajuan cicilan kredit HP online, kamu juga harus tahu syarat-syaratnya seperti yang tercantum di bawah ini:
- Usia di atas 21 tahun
- Memiliki pekerjaan tetap
- Memiliki KTP, Foto Selfie, & Akun Internet Banking/BPJS
- Memiliki akun BPJS dan internet banking
- Memiliki akun bank atas nama pribadi
- Tinggal di wilayah pelayanan Indodana di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi), Sumatera (Batam dan Palembang), Jawa Barat (Bandung, Cimahi, dan Karawang), Jawa Tengah (Yogyakarta dan Semarang), Jawa Timur (Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik), Bali (Denpasar), dan Kalimantan (Pontianak)
Proses kreditnya selama 3 hari dan selanjutnya barang yang dikirim menjadi tanggung jawab Indodana.
5. FIF Spektra Cicilan HP
FIF Group juga punya pembiayaan kredit elektronik, HP, dan perabot rumah tangga bernama Spektra. Kamu bisa menemukan produk FIF Spektra di sebagian besar toko gadget, HP, elektronik, dan furniture. Produk FIF ini bisa kamu jumpai di seluruh wilayah Indonesia.
Berikut cara pengajuan Kredit HP di FIF Spektra:
- Pertama, datang ke toko rekanan Spektra dan pilih produk yang ingin dibeli
- Selanjutnya kamu bisa melengkapi aplikasi secara online dan kirim ke FIF Spektra
- Setelah aplikasi diajukan, kamu akan dihubungi dan disurvei dari pihak FIF. Pastikan telepon selalu standby
- Setelah melakukan survei, kamu tinggal menunggu waktu 1×24 jam dan selanjutnya akan menerima informasi jika pengajuan disetujui dari pihak FIF
- Kamu harus membayarkan DP+Biaya Admin+Angsuran pertama ke kode rekening Virtual Account yang telah diinformasikan via SMS, bila pengajuan disetujui
- Bila pembayaran sudah dilakukan, barang akan dikirimkan ke alamat kamu.
Sementara persyaratan untuk pengajuan pembiayaan HP di FIF Spektra sebagai berikut:
- Umur minimal 21 tahun dan maksimal 60 tahun. Bila sudah menikah, minimal umurnya adalah 19 tahun
- Mencantumkan KTP, dan DP (uang muka) minimum 10% dari harga barang
- Persetujuan suami istri (untuk harga barang di atas Rp10 juta) dan KTP pasangan
6. Home Credit
Home Credit memiliki pembiayaan handphone secara cicilan dan tanpa jaminan. Bila ingin mengajukannya, kamu harus memenuhi syarat berikut ini:
- Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki KTP
- Berusia minimal 21 tahun atau 19 tahun bila sudah menikah
- Berdomisili di wilayah cakupan Home Credit
- Punya penghasilan tetap
Cara mengajukan kredit HP online di Home Credit yakni:
- Mencantumkan dokumen wajib: KTP dan dokumen pendukung lainnya
- Kamu bisa mengunjungi toko mitra Home Credit–Temukan Toko Mitra di website Home Credit, lalu ajukan cicilan Home Credit kepada sales agent yang ada di toko itu
- Tentukan barang yang kamu inginkan di toko mitra kami itu
- Ajukan aplikasi cicilan kredit kepada Sales Agent dan nanti dia akan menginformasikan jumlah uang muka dan cicilan bulanan
- Bila setuju, sales agent akan memproses pengajuan kamu dengan memasukkan data ke dalam sistem aplikasi online Home Credit
- Kamu akan mendapat jawaban dalam waktu 3 menit, apakah akan disetujui atau tidaknya pengajuan kamu
- Bila disetujui, sales agent akan menjelaskan perjanjian pembiayaan, informasi cicilan bulanan dan cara membayar cicilan
- Kamu bisa membawa pulang barang setelah membayar uang muka dan biaya admin
7. BRI Ceria
BRI Ceria merupakan aplikasi pinjaman online (pinjol) cicilan tanpa kartu kredit dengan bunga murah dalam pengajuan limit pinjaman untuk berbelanja di merchant. Kamu hanya perlu waktu 10 menit untuk mendapatkan pendanaan. Pengajuannya bisa dilakukan melalui aplikasi Ceria yang tersedia di Google Play Store. Salah satu keunggulan produk ini adalah bunganya jauh lebih murah karena didukung oleh bank.
Selain itu kamu gak perlu datang ke kantor cabang atau datang ke bank. Semua prosesnya dilakukan secara online.
Tidak perlu datang ke kantor cabang atau bertatap muka dengan pihak bank. Semua proses dilakukan secara online. Keamananya juga terjamin karena sudah diawasi dan disetujui oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Fitur pinjaman BRI Ceria berupa:
- Limit pinjaman Rp500.000 sampai Rp20.000.000
- Tenor pinjaman mulai dari 1 bulan sampai dengan 12 bulan
Produk ini memberikan limit pinjaman yang bisa kamu pakai untuk belanja. Bila sudah membayar tagihan, limit akan kembali. Tampak seperti kartu kredit, bukan?
Persyaratan pengajuan BRI Ceria sebagai berikut:
- Rekening Gaji di Bank BRI
- E-KTP asli
- Penghasilan di atas Rp3 juta
- Kartu ATM Rekening BRI
8. Kreditplus
Mulanya Kreditplus hanya melayani pembiayaan motor, mobil, dan peralatan berat. Sekarang fintech ini telah bekerja sama dengan berbagai situs marketplace seperti Pasarwarga, Elevenia, JD.ID, dan sebagainya supaya dapat memberikan kredit berbagai jenis barang termasuk HP.
Kreditplus memiliki layanan kredit dengan jangka waktu 3 hingga 12 bulan. Bila ingin bertransaksi, kamu bisa mengaktifkan limit kredit lalu memilih toko online atau offline yang menjadi rekanan Kreditplus. Selanjutnya kamu bisa memilih HP yang diinginkan dan masukan no. KTP, serta tanggal lahir. Selanjutnya kamu tinggal tunggu HP baru sampai ke rumahmu. Layanan Kreditplus tersedia dari Aceh sampai Papua.
Berikut persyaratan untuk mengajukan pinjaman dana di Kreditplus:
- Memiliki kartu keluarga atau e-KTP
- Punya nomor ponsel aktif atau email
- Punya penghasilan minimal Rp3 juta per bulan
9. Awan Tunai
Masih kurang puas dengan aplikasi kredit HP tanpa DP di atas? Kamu bisa mencoba Awan Tunai yang mematok limit belanja maksimal sebesar Rp5 juta alias kamu tidak bisa membeli HP di atas Rp5 juta. Syarat kredit HP cukup KTP dan selanjutnya kamu ajukan limit belanja yang diinginkan dan lakukan verifikasi data menggunakan foto e-KTP.
Bila disetujui, dana akan masuk ke dalam saldo di aplikasi Awan Tunai dan kamu bisa menggunakannya untuk beli HP baru di berbagai toko yang tersedia. Aplikasi ini mematok bunga pinjaman mulai dari 3 persen per bulan. Sayangnya, layanan Awan Tunai hanya tersedia di area Jabodetabek.
Syarat yang harus kamu penuhi:
- Warga negara Indonesia
- Punya e-KTP atau KTP dan SIM
- Memiliki pekerjaan tetap
- Berusia 21-55 tahun
- Punya smartphone dengan nomor HP aktif
10. OVO PayLater
OVO PayLater merupakan fasilitas cicilan tanpa kartu kredit yang bisa kamu gunakan untuk melakukan transaksi pada Situs/Aplikasi Tokopedia dan tempat kerjasama OVO lainnya. Dengan menggunakan, OVO PayLater kamu bisa mengutang dengan mencicil karena bisa beli sekarang dengan pembayaran nanti saat jatuh tempo sesuai tenor.
PayLater memiliki pilihan tenor mulai dari 3, 6, hingga 12 bulan
Salah satu yang menarik dari OVO PayLater bisa digunakan sebagai alat pembayaran di Tokopedia. Bila ingin membayar dengan cicilan tanpa kartu kredit di e-commerce Tokopedia, kamu bisa menggunakan OVO PayLater. Tapi ingat, maksimum limit plafon di OVO PayLater adalah Rp10 juta.
11. Lazada PayLater
Ingin membeli barang di Lazada secara kredit? Kamu bisa menggunakan PayLater Lazada yang memberikan layanan kredit di e-commerce ini. Namun aplikasi yang menggunakan paylater untuk membeli barang bukan ditawarkan Lazada sendiri, melainkan kerjasama dengan aplikasi kredit dari pihak lain. Cicilan tanpa kartu kredit Lazada merupakan bentuk kerjasama dengan Kredivo.
Aplikasi kredit barang Kredivo di Lazada menawarkan 2 opsi yakni:
- Cicilan dengan pilihan tenor 3, 6, dan 12 bulan dan bunga cicilan 2,95% dengan uang muka 20%. Minimum pembelian Rp1.000.000 dan maksimum Rp20.000.000 serta hanya berlaku di kota tertentu: Jabodetabek, Palembang, Medan, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Denpasar
- Bayar nanti (30 hari) dengan minimum pemesanan Rp10.000 dan biaya bunga 0% tanpa uang muka (aplikasi cicilan tanpa bunga)
Bila menggunakan tanpa kartu kredit Kredivo, proses pengembalian dana uang muka 20% yang telah kamu bayarkan akan dikembalikan oleh pihak Kredivo.
12. Blibli
Kamu juga bisa membeli HP secara kredit di Blibli. Terdapat empat aplikasi kredit untuk membeli barang di Blibli yakni:
- Home Credit
- Akulaku yang menerima pengajuan pembiayaan sampai Rp20.000.000
- Kredivo yang menerima pengajuan pembiayaan sampai Rp30.000.000
- Vospay
Bila ingin mengajukan kredit ponsel di Blibli melalui Akulaku dan Kredivo, kamu harus mengunduh aplikasi online, memiliki akun, dan aktif terdaftar cicilan di Akulaku dan Kredivo.
Sementara bila menggunakan Home Credit, kamu akan diminta mengisi formulir pengajuan cicilan setelah melakukan check-out dan menyiapkan KTP serta 1 dokumen pendukung berupa Kartu Keluarga, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, NPWP, SIM, serta handphone atau komputer dengan kamera untuk mengambil foto diri.
13. Shopee
Kredit HP secara online tersedia pula di Shopee. Terdapat dua aplikasi kredit online yang digunakan ketika hendak membeli barang tanpa kartu kredit di Shopee yakni:
Cicilan tanpa kartu kredit Shopee untuk beli HP disediakan oleh dua aplikasi kredit online, yaitu:
- Melalui aplikasi ini, kamu bisa melakukan pembayaran melalui Kredivo yang menyediakan cicilan selama 30 hari tanpa bunga (aplikasi cicilan tanpa bunga) atau cicilan 3, 6 & 12 bulan tanpa memerlukan kartu kredit
- Pinjaman instan sampai Rp750.000 untuk kemudahan membayar dalam 1 bulan tanpa bunga atau dengan fasilitas cicilan 2 dan 3 bulan tanpa memerlukan kartu kredit, sesuai dengan limit Shopee PayLater kamu
Syarat untuk mengajukan kredit HP dengan Kredivo adalah:
- Harus punya akun Kredivo. Bila belum, kamu bisa klik Daftar untuk Registrasi
- Hanya berlaku bagi pemilik akun Kredivo yang tinggal di Jabodetabek, Palembang dan Medan, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Denpasar
- Maksimum transaksi adalah Rp3.000.000 dengan bunga 0% untuk metode bayar dalam 30 hari
- Untuk metode “Cicilan”, butuh harga minimum produk Rp1.500.000 untuk berbelanja. Maksimum transaksi yakni Rp20.000.000 dengan bunga 2.95%/bulan. Pilihan cicilan yang tersedia adalah 3, 6, dan 12 bulan
- Transaksi dengan metode ini tidak bisa diubah atau dibatalkan selama proses persetujuan
Bila menggunakan metode pembayaran cicilan dengan Kredivo, proses pengembalian dana akan langsung dikembalikan ke limit akun Kredivo selama 7 – 14 hari kerja setelah pengajuan pengembalian kamu diterima
14. Tokopedia
Aplikasi kredit HP online terakhir, ada Tokopedia yang melayani cicilan tanpa kartu kredit sebagai salah satu cara pembayaran. Terdapat tiga penyedia kredit barang online yang menawarkan cicilan tanpa kartu kredit untuk beli HP di Tokopedia yakni:
- OVO PayLater memberikan cicilan sampai paling lama 9 bulan sesuai dengan limit OVO PayLater yang ada. Limit maksimum OVO PayLater yakni Rp10 juta
- Aplikasi Home Credit memberikan kredit HP maksimum sampai Rp10 juta. Syarat hanya KTP dengan cicilan max 12 bulan dan persetujuan dalam waktu 2×24 jam
- Aplikasi Kredivo menawarkan cicilan 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan (bunga 2.95% per bulan) dan harus masuk ke aplikasi kredit barang online Kredivo untuk melakukan pengajuan kredit HP. Syaratnya, penghasilan minimum Rp3 juta, ada bukti tempat tinggal, bukti penghasilan dan max pembiayaan Rp3 juta
Sebagai aplikasi yang melakukan kerjasama dengan pihak ketiga, yaitu OVO PayLater, Home Credit dan Kredivo, keputusan pemberian pinjaman ada pihak ketiga tersebut dan bukan di Tokopedia.
Itulah informasi tentang 14 aplikasi kredit HP online dan beberapa di antaranya tanpa DP. Masing-masing aplikasi punya penawaran yang menarik dan bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Aplikasi kredit HP mana yang akan kamu gunakan? Pssst, HP boleh baru, tapi jangan lupa juga buat memberi perlindungan untuk smartphone milikmu, ya! Kamu bisa temukan asuransi smartphone terbaik untuk gadget kesayanganmu, mulai dari opsi Screen Protection hingga Full Protection hanya di Qoala.