Apabila kamu adalah seseorang yang suka menggunakan mobil untuk melakukan perjalanan pada kegiatan sehari-hari, maka kamu mungkin berusaha untuk mencari mobil yang sudah terkenal akan reputasinya yang baik.
Di Indonesia sendiri ada cukup banyak merek mobil yang terkenal dan juga yang terlaris yang bisa kamu jadikan referensi supaya kamu bisa mendapatkan mobil terbaik untuk kegiatan sehari-hari kamu. Namun sayangnya semua mobil yang cukup terkenal ini adalah mobil yang berasal dari luar negeri dan tidak ada yang berasal dari Indonesia. Fakta ini seharusnya bisa membuat kita menjadi lebih semangat lagi untuk berinovasi supaya kita bisa mengambil pasar negara sendiri.
Meski merek mobil yang akan kita sebutkan ini adalah merek-merek yang berasal dari luar negeri, kamu tidak perlu khawatir untuk membelinya karena mereka sudah memiliki reputasi yang sangat baik akan kualitas kendaraan mereka yang memuaskan. Beberapa dari mereka adalah penghasil kendaraan mewah yang namanya banyak kamu dengar. Contoh dari merek-merek mobil yang akan kita sebutkan adalah
Mercedes Benz dan Toyota. Jika kamu tinggal di Indonesia, maka kamu pastinya sudah pernah mendengar nama tersebut dan juga pastinya telah melihat beberapa mobil dengan merk tersebut di jalanan. Disini Qoala akan memberikan merk mobil apa saja yang terkenal di Indonesia dan juga mobil apa saja yang Qoala rekomendasikan untuk kamu beli.
Daftar Merek Mobil Terkenal di Indonesia
Sebelum kita masuk ke mobil-mobil apa saja yang yang memiliki kualitas sangat baik sehingga kamu disarankan untuk membelinya, maka kamu bisa mengetahui terlebih dahulu daftar merek mobil terkenal di Indonesia. Di sini kita akan memberikan 12 merek mobil yang cukup terkenal di Indonesia sehingga kamu bisa mengurangi pilihan kamu dalam rangka untuk mendapatkan mobil terbaik di Indonesia.
Karena mobil ini sudah cukup terkenal di Indonesia maka kamu juga bisa mendapatkannya dengan sangat mudah karena pastinya merek-merek ini sudah memiliki perusahaan di Indonesia.
Kamu tidak perlu khawatir akan harus pergi ke luar negeri dulu untuk membeli mobil mobil ini karena kamu bisa langsung pergi ke dealership yang ada di dekat rumah kamu yang sesuai dengan merek mobil yang akan kamu beli.
Kebanyakan merek yang akan Qoala sebutkan adalah merek mobil yang berasal dari Jepang karena mereka dikenal dengan kualitas yang baik dan juga harga yang murah. Namun hal itu tidak menutup kemungkinan untuk Qoala menyebutkan merek-merek terkenal tetapi untuk kelas menengah atas karena merek-merek tersebut juga cukup terkenal di Indonesia dan memiliki kualitas yang sangat baik. Tanpa basa-basi lagi, berikut adalah 12 daftar merek mobil terkenal di Indonesia yang harus kamu ketahui.
1. Toyota
Toyota Motor Corporation adalah manufaktur otomotif multinasional Jepang yang memiliki markas di Toyota City, Jepang.Perusahaan ini didirikan oleh Kiichiro Toyoda pada tahun 1937. Toyota adalah salah satu dari manufaktur auto mobil terbesar di dunia, yang berhasil memproduksi sebanyak 10 juta kendaraan per tahunnya.
Perusahaan ini awalnya adalah spin-off dari Toyota industri yang membuat mesin yang dimulai oleh Sakichi Toyoda. Kedua perusahaan ini sekarang adalah bagian dari Toyota Group yang merupakan salah satu konglomerat terbesar di dunia.
Perusahaan ini berhasil mengembangkan produk pertama mereka yaitu mesin Type A di tahun 1934 dan mobil penumpang pertama mereka pada tahun 1936. Setelah perang dunia ke-2 Toyota mendapatkan keuntungan dari aliansi Amerika dan Jepang untuk belajar dari automaker Amerika dan juga perusahaan lainnya, yang berhasil mengubah perusahaan kecil menjadi pemimpin dari industri ini dan juga menjadi subjek dari banyak penelitian akademis.
Pada tahun 1960, Toyota mengambil keuntungan dari ekonomi Jepang yang terus bertumbuh untuk menjual mobil dan menjadi perusahaan kelas menengah yang akhirnya membuat mereka mengembangkan Toyota Corolla, yang menjadi salah satu automobil best selling di dunia.
Kemajuan ekonomi juga membantu ekspansi internasional mereka sehingga mereka bisa menjadi automaker terbesar dunia dan juga perusahaan terbesar di Jepang serta perusahaan terbesar ke-9 di dunia dihitung dari pendapatannya.
Toyota adalah manufaktur auto mobil pertama di dunia yang berhasil memproduksi lebih dari 10 juta kendaraan per tahunnya. Toyota dipuji akan kemampuannya menjadi pemimpin dalam pengembangan dan penjualan untuk bisa menghasilkan kendaraan Hybrid electric yang efisien bahan bakar, dimulai dari Toyota Prius tahun 1997.
Perusahaan ini kini menjual lebih dari 40 kendaraan Hybrid di seluruh dunia. Toyota Motor corporation memproduksi kendaraan di bawah 5 merk yaitu Daihatsu, Hino, Lexus, Ranz, dan Toyota. Perusahaan ini juga memegang saham sebesar 20% pada Subaru Corporation dan beberapa perusahaan lainnya.
2. Honda
Honda Motor Company merupakan perusahaan auto mobil, sepeda bermotor, dan peralatan, dari Jepang yang memiliki markas di Minato, Tokyo, Jepang. Honda telah menjadi pembuat kendaraan bermotor terbesar sejak tahun 1959, yang mencapai produksi sebanyak 400 juta sampai akhir tahun 2019.
Honda juga menjadi pembuat mesin combustion yang diperkirakan dengan volume dan berhasil memproduksi lebih dari 14 juta mesin internal setiap tahunnya. Honda menjadi pembuat auto mobil terbesar kedua di Jepang pada tahun 2001 dan menjadi pembuat auto mobil terbesar di dunia nomor 8 pada tahun 2015.
Honda adalah pembuat auto mobil pertama dari Jepang yang berhasil merilis brand mewah bernama Acura pada tahun 1986. Terlepas dari bisnis auto mobil dan sepeda motor mereka, Honda juga membuat peralatan bercocok tanam, mesin kapal laut, generator, dan banyak produk lainnya.
Sejak tahun 1986 Honda telah bergabung dengan penelitian robot atau kecerdasan buatan dan merilis robot mereka yang bernama Asimo pada tahun 2000. Mereka juga ikut tergabung dalam aerospace dengan GE Honda Aero Engine di tahun 2004 dan Honda HA-24 HondaJet yang produksinya dimulai tahun 2012.
Honda memiliki dua Venture gabungan di Cina yang bernama Dongfeng Honda dan Guangqi Honda. Pada tahun 2013, Honda menginvestasikan 5,7% dari pendapatannya untuk penelitian dan pengembangan. Juga di tahun 2013 Honda menjadi automaker Jepang pertama yang menjadi eksportir bersih dari Amerika Serikat dan berhasil mengekspor 108705 model Honda dan Accura dan hanya mengimpor 88375.
3. Daihatsu
Daihatsu Motor, yang juga dikenal sebagai Daihatsu, merupakan pembuatan auto mobil Jepang dan salah satu dari pembuat engine combustion internal Jepang tertua yang berhasil bertahan. Sesuai sejarahnya, Daihatsu dikenal dengan kemampuannya membuat kendaraan beroda tiga dan kendaraan offroad.
Daihatsu juga menawarkan berbagai rangkaian dari model mobil kei bersama dengan truk dan van kei serta juga mobil kecil di Jepang. Perusahaan ini juga memproduksi mobil kompak untuk Jepang dan juga Asia Tenggara. Markas perusahaan ini terletak di Osaka Prefecture.
Pada tahun 2021, kehadiran dari Daihatsu ini terbatas hanya pada di Jepang, Indonesia, dan Malaysia di mana perusahaan ini memiliki produksi dan juga operasi penjualan yang cukup signifikan. Perusahaan ini adalah perusahaan anak dari Toyota Motor Corporation sejak tahun 2016. Pada tahun 2021, penjualan yang diberikan Daihatsu adalah sebesar 4% dari total penjualan kendaraan Toyota Group.
4. Suzuki
Suzuki Motor Corporation merupakan korporasi multinasional Jepang yang memiliki markas di Hamamatsu, Jepang. Suzuki memproduksi auto mobil, sepeda motor, ATV, mesin kapal laut, kursi roda, dan berbagai engine combustion internal kecil lainnya.
Pada tahun 2016, Suzuki adalah pembuat kendaraan terbesar ke-11 di seluruh dunia. Suzuki memiliki lebih dari 45000 karyawan dan 35 fasilitas produksi di 23 negara serta 133 distributor di 192 negara. Penjualan seluruh dunia dari auto mobil Suzuki adalah yang terbesar nomor 10, sementara penjualan domestik nya adalah terbesar ketiga di negara. Penjualan sepeda motor domestik Suzuki adalah yang terbesar ketiga di Jepang.
5. Mitsubishi
Mitsubishi Group merupakan perusahaan multinasional Jepang yang masuk ke dalam banyak industri. Perusahaan ini ditemukan oleh Iwasaki Yataro pada tahun 1870. Mitsubishi Group adalah keturunan dari Mitsubishi Zaibatsu yang merupakan perusahaan gabungan pada tahun 1870 sampai 1946.
Namun perusahaan ini akhirnya dibubarkan pada saat perang dunia ke-2. Konstituen lamanya meneruskan brand Mitsubishi dan juga trademark yang mereka miliki. Meski perusahaan ini berpartisipasi pada koperasi bisnis yang terbatas, lewat pertemuan eksekutif bulanan, mereka mandiri secara formal dan tidak berada pada control yang sama. Empat perusahaan utama dalam grup ini adalah Bank MUFG, Mitsubishi Corporation, Mitsubishi Electric, dan Mitsubishi Heavy Industries.
6. KIA
Kia Corporation, yang dikenal sebagai Kia awalnya dikenal sebagai Kyungsung Precision Industry dan Kia Motor Corporation yang akhirnya diubah sebagai Kia, merupakan pembuat automobil multinasional Korea Selatan yang bermarkas di Seoul, Korea Selatan.
Perusahaan ini adalah manufaktur auto mobil kedua terbesar di Korea Selatan setelah Hyundai Motor Company dengan penjualan lebih dari 2,8 juta kendaraan pada tahun 2019. Pada Desember 2015, Kia Corporation dimiliki oleh Hyundai, di mana mereka memegang stake value sebesar 33,88% atau 6 miliar dolar Amerika. Kia juga merupakan pemilik dari lebih dari 20 perusahaan anak Hyundai dimana ia memegang mulai dari 4.9% sampai 45.37%, yang totalnya adalah 8.3 miliar dolar Amerika.
7. Nissan
Nissan Motor adalah perusahaan manufaktur automobile multinasional Jepang yang memiliki markas di Yokohama, Jepang. Perusahaan ini menjual kendaraannya dengan nama Nissan, Infiniti, dan Datsun dengan menggunakan produk tuning bernama Nismo.
Perusahaan ini Memulai karirnya pada awal abad ke-20 dengan nama Nissan Zaibatsu yang sekarang disebut sebagai Nissan Group. Sejak 1999, Nissan telah menjadi bagian dari Renault Nissan Mitsubishi Alliance yang merupakan partnership antara Nissan dan juga Mitsubishi di Jepang, dengan Renault yang ada di Prancis.
Pada tahun 2013 Renault memegang 43,4% dari voting untuk Nissan, sementara Nissan memegang 15% saham voting untuk Renault. Sejak Oktober 2016, Nissan memegang 34% saham yang bisa mengontrol pada Mitsubishi Motors.
Pada 2013, Nissan adalah pembuat kendaraan bermotor terbesar keenam di dunia setelah Toyota, General Motors, Volkswagen Group, Hyundai Motor Group, dan Ford. Nissan adalah brand Jepang paling maju di Cina, Rusia, dan Meksiko.
Pada tahun 2014, Nissan adalah pembuat mobil terbesar di Amerika Utara. Pada April 2018, Nissan adalah manufaktur kendaraan elektrik terbesar di dunia dengan penjualan global lebih dari 320.000 untuk semua kendaraan elektrik mereka. Mobil Nissan LEAF adalah mobil dengan penjualan terbesar kedua untuk mobil elektrik.
8. Datsun
Datsun merupakan merek auto mobil yang dimiliki oleh Nissan. Produksi original Datsun dimulai pada tahun 1931. Mulai dari 1958 sampai 1986, hanya kendaraan yang diekspor oleh Nissan yang diidentifikasi sebagai Datsun.
Pada tahun 1986, Nissan sudah memiliki nama Datsun secara penuh tetapi merilis ulang nama tersebut pada Juni 2013 sebagai merek untuk kendaraan murah biaya. Nissan mempertimbangkan untuk kembali merilis ulang nama Datsun untuk kedua kalinya pada tahun 2019 dan tahun 2020.
Pada tahun 1931, Dat Motorcar memilih untuk memberi nama mobil kecil baru mereka dengan nama Datsun sebuah nama yang terindikasi mobil baru dengan ukuran yang lebih kecil saat dibandingkan dengan kendaraan DAT yang lebih besar yang sudah masuk tahap produksi.
Nissan mengambil kontrol dari DAT pada tahun 1934, nama Datson diubah menjadi Datsun karena son artinya adalah kerugian di bahasa Jepang. Nissan merilis Datsun pada Maret 1986 dan nama ini dikenal oleh internasional untuk 510, Fairlady roadsters, dan Z dan ZX coupes.
9. Mazda
Mazda Motor Corporation merupakan automaker multinasional Jepang yang memiliki markas di Hiroshima, Jepang. Pada tahun 2015, Mazda memproduksi 1,5 juta kendaraan untuk penjualan global dan kebanyakan dari kendaraan tersebut diproduksi di perusahaan Jepang mereka, dengan sisanya akan berasal dari berbagai bangunan yang ada di seluruh dunia. Di tahun 2015, Mazda adalah automaker terbesar ke-15 di dunia dengan produksi ke seluruh dunia nya.
10. Isuzu
Isuzu motor merupakan perusahaan pembuat mesin diesel dan juga kendaraan komersial dari Jepang yang memiliki markas di Tokyo. Kegiatan utamanya adalah produksi, marketing, dan penjualan dari kendaraan komersial dan mesin diesel yang mereka produksi.
Perusahaan ini juga memiliki banyak anak perusahaan dan joint venture termasuk UD Trucks, Anadolu Isuzu, Sollers-Isuzu, SML Isuzu, Jiangxi Isuzu Motors, Isuzu Astra Motor Indonesia, Isuzu Malaysia, Isuzu UK, Isuzu South Africa, Isuzu Philippines, Taiwan Isuzu Motors, Isuzu Vietnam, Isuzu Motors India, dan BYD Isuzu.
Isuzu sudah memiliki bangunan produksi di Fujisawa yang sudah ada di sana sejak perusahaan pertama kali didirikan. Kendaraan dengan merk Isuzu adalah kendaraan komersial yang paling banyak terjual di seluruh dunia dan pasar utama yang dimiliki oleh Isuzu adalah kendaraan komersial yang berbasis diesel seperti truk, bus, dan konstruksi. Mesin diesel Isuzu digunakan oleh banyak perusahaan manufaktur kendaraan termasuk General Motors.
11. BMW
Bayerische Motoren Werke merupakan perusahaan manufaktur multinasional Jerman yang memproduksi kendaraan mewah dan juga sepeda motor yang bermarkas di Bavaria, Jerman. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1916 sebagai manufaktur untuk mesin pesawat yang diproduksi pada tahun 1917 sampai 1918 dan lagi dari tahun 1933 sampai 1945.
Auto mobil dipasarkan dengan nama BMW, Mini, dan Rolls-Royce dan sepeda motor dipasarkan dengan nama BMW Motorrad. Pada tahun 2017, BMW adalah produsen kendaraan bermotor terbalas ke-14 di dunia, dengan 2 juta kendaraan yang mereka produksi.
Perusahaan ini memiliki sejarah olahraga motor yang cukup signifikan terutama pada touring car, Formula One, mobil sport, dan Isle Of Man TT. BMW bermarkas di Munich dan memproduksi kendaraan bermotor mereka di Jerman, Brazil, Cina, India, Meksiko, Belanda, Afrika Selatan, Inggris, dan Amerika. Keluarga Quandt adalah pemegang saham panjang dari perusahaan ini, yang dimulai oleh Herbert dan Harald Quandt pada tahun 1959 yang membantu menyelamatkan perusahaan dari kebankrutan.
12. Mercedes-Benz
Mercedes Benz adalah perusahaan otomotif mewah dari Jerman. Perusahaan ini memiliki markas di Stuttgart, Jerman. Mercedes Benz memproduksi kendaraan mewah dan kendaraan komersil. Kendaraan dengan nama Mercedes Benz diproduksi pertama kali pada tahun 1926.
Di tahun 2018, Mercedes Benz adalah penjual kendaraan premium terbesar di dunia, dengan penjualan sebesar 2,31 juta mobil penumpang. Perusahaan ini awalnya merupakan Daimler-Motoren-Gesellschaft dan Karl Benz yang berhasil memberikan mesin combustion internal pertama dengan auto mobil mereka. Slogan yang dimiliki oleh merk ini adalah “Jadilah yang terbaik atau jangan jadi apa-apa.”
Daftar Merek Mobil Terlaris di Indonesia
Setelah daftar merek mobil terkenal di Indonesia Qoala berikan di atas, kini Qoala akan memberikan daftar merek mobil terlaris di Indonesia. Merek-merek mobil yang akan Qoala sebutkan ini adalah merek mobil sesuai dengan jenis mobil apa yang mereka miliki.
Karena mungkin suatu brand akan cukup terkenal pada suatu negara tetapi mungkin pada jenis mobil tertentu mereka tidak cukup laris penjualannya. Hal ini karena terkenal dan terlaris adalah kedua hal yang cukup berbeda.
Mobil bisa cukup laris karena harganya yang murah sehingga ada lebih banyak konsumen yang mampu untuk membelinya. Sedangkan terkenal adalah kemampuan brand untuk membuat diri mereka diingat oleh banyak orang sehingga saat ditanya mengenai merek tersebut orang-orang pastinya akan tahu kalau itu adalah merek mobil.
Jenis mobil yang akan kita bahas disini adalah MPV, SUV, Crossover, hatchback, dan sedan. Kelima jenis mobil ini memiliki beberapa merek terlaris yang memegang peringkat di Indonesia. Karena tingkat kelarisan yang tinggi maka kemungkinan kamu pernah bertemu dengan mobil ini setidaknya sekali di jalanan.
Meski Sebelumnya Qoala menyebutkan kalau kelarisan dipengaruhi oleh Harga tetapi kamu tidak perlu khawatir akan kualitasnya karena setiap dari mobil ini memiliki kualitas yang sangat baik sesuai dengan jenis mobil masing-masing. Berikut adalah daftar merek mobil terlaris di Indonesia yang harus kamu ketahui.
Merek Mobil MPV Terlaris di Indonesia
Mobil dengan jenis MPV tujuh penumpang merupakan salah satu jenis mobil yang paling disukai oleh konsumen Indonesia. Hal ini terbukti karena kebanyakan dari MPV yang ada di Indonesia sangat terkenal. Konsumen untuk setiap kelas mobil MPV selalu ada di Indonesia. Namun tentunya akan selalu ada mobil yang paling laris. Berikut adalah daftar mobil MPV tujuh penumpang terlaris yang ada di Indonesia.
1. Toyota Avanza
Avanza berhasil memegang predikat sebagai mobil keluarga yang paling disukai di Indonesia. Toyota Avanza dianggap sebagai satu-satunya mobil yang berhasil untuk mempertahankan posisinya sebagai mobil MPV paling laris di Indonesia. Jumlah pengiriman mobil mobil Avanza ini adalah yang paling banyak jika dibanding dengan mobil MPV lainnya.
2. Mitsubishi Xpander
Mitsubishi expander berhasil untuk mengguncang pasar otomotif Indonesia karena dia tidak membutuhkan waktu lama untuk bisa menjadi mobil favorit keluarga di Indonesia. Mobil ini juga berhasil untuk menyalip Toyota Avanza sebagai MPV terlaris di Indonesia selama 1 bulan. Total penjualan dari Mitsubishi Ini hanya berbeda 4000 unit dengan Toyota Avanza.
3. Toyota Kijang Innova
Toyota Kijang Innova merupakan salah satu mobil yang selalu masuk daftar 5 besar MPV tujuh penumpang terlaris di Indonesia. Harga yang terus bertambah dari mobil ini tidak membuat konsumen Indonesia berhenti untuk menyukai mobil ini. Total penjualan mobil ini dalam enam bulan pertama di tahun 2021 adalah sebanyak 21000 unit.
4. Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra adalah salah satu mobil MPV termurah yang ada di Indonesia sehingga mobil ini menjadi salah satu favorit keluarga Indonesia. Bahkan jika dibandingkan dengan Toyota Calya, mobil ini memiliki lebih banyak penjualan daripada kembarannya. Mobil ini berhasil terjual sebanyak 17400 unit dalam enam bulan pertamanya.
5. Toyota Calya
Toyota Calya adalah kembaran dari Toyota Sigra. Banyak orang yang memilih untuk membeli mobil yang satu ini karena fitur yang dimiliki oleh mobil ini sangatlah lengkap tetapi harganya sangat terjangkau. Namun sayangnya penjualan dari mobil ini memang sedikit lebih rendah daripada kembarannya karena mobil ini hanya berhasil terjual sebanyak 17.300 unit pada enam bulan pertama nya.
Merek Mobil SUV Terlaris di Indonesia
Berikut ini merupakan daftar berbagai merk mobil SUV yang paling laris dijual di negara Indonesia yang telah Qoala rangkum.
1. Honda HRV
Mobil Honda yang satu ini adalah salah satu mobil SUV terbaik dari Honda. Mobil ini cukup terkenal di Indonesia karena tampilannya yang stylish dan sporty dan memiliki fitur keselamatan yang sangat lengkap. Mobil ini memiliki panjang 4 m dan lebar 1,7m serta tinggi 1,6m. Ada dua pilihan mesin yang ditawarkan oleh mobil ini, yaitu mesin 1,5 l dan 1,8 liter. Mobil ini dibanderol dengan harga 291 juta sampai 406 juta rupiah.
2. Honda CRV
Honda CRV adalah salah satu mobil SUV yang sudah cukup lama berada di industri otomotif Indonesia karena pertama kali diperkenalkan pada tahun 2000. Desain yang dimiliki oleh mobil ini sangatlah tangguh dan juga memberikan kenyamanan dan kelincahan yang baik. Ada berbagai fitur lengkap di dalam mobil ini sehingga pengalaman berkendara kamu akan jauh lebih menyenangkan. Konfigurasi mesin terbaru yang dimasukkan ke dalam mobil ini diyakini akan memberikan efisiensi dan performa yang lebih baik kedepannya. Mobil ini dibanderol dengan harga 460 juta sampai 530 juta rupiah.
3. Wuling almaz
Mobil ini berhasil untuk menjadi salah satu mobil SUV terkenal di Indonesia sejak pertama kali kemunculannya karena ia adalah mobil dari Cina. Mobil yang banyak dibicarakan oleh orang-orang ini patut dimasukkan ke salah satu mobil paling terkenal di Indonesia. Mobil ini memiliki fitur yang sangat canggih dan juga tampilan yang sangat menawan tetapi dengan harga yang jauh lebih murah dari kebanyakan mobil SUV di Indonesia. Ada fitur unggulan yang dimiliki mobil ini dengan nama Wuling Indonesian Command. Dengan fitur ini kamu bisa memberikan pengaturan fitur mobil lewat perintah suara. Harganya juga dibanderol dengan harga yang sangat murah yaitu sekitar 250 juta sampai 370 juta rupiah.
4. Mitsubishi New Pajero Sport
Tentunya kita harus menyebut nama dari Mitsubishi Pajero Sport kecil kita ingin membicarakan mobil SUV terbaik di Indonesia. Mobil ini adalah salah satu mobil yang paling disukai Indonesia karena menggunakan mesin diesel. Setelah facelift, mobil yang satu ini memiliki desain yang lebih baik dari sebelumnya. Tenaga yang dihasilkan dari mobil ini bisa sebesar 180 HP dan bisa mencapai 440 NM. Mobil ini dibanderol dengan harga 500 juta sampai 730 juta rupiah.
5. BMW X1
Mobil mewah yang satu ini adalah salah satu mobil yang paling disukai oleh pecinta mobil otomotif di Indonesia dengan harga dibawah satu miliar rupiah. Untuk sekelas mobil BMW, harga ini adalah salah satu harga yang paling murah. Ada berbagai fitur hiburan di dalam mobil ini sehingga penumpang akan sangat nyaman berada di dalamnya. Mesin yang digunakan juga merupakan mesin 3 silinder dengan kapasitas 1,5 liter yang bisa menghasilkan tenaga sebesar 140 HP dan torsi 220 Nm. Mobil ini dibanderol dengan harga 760 juta sampai 850 juta rupiah.
6. Toyota Fortuner
Mobil sufi yang satu ini adalah salah satu mobil yang sering dibandingkan dengan Pajero Sport karena fitur, harga, dan dimensinya yang tidak jauh berbeda. Mobil ini juga menggunakan rangka yang sama dengan Pajero Sport. Desain yang dimiliki oleh mobil ini adalah maskulin dengan aura elegan. Ada tipe 4WD yang bisa memberikan kemampuan bereksplorasi lebih baik di banyak medan. Mobil ini dibanderol dengan harga 480 juta sampai 670 juta rupiah.
7. Toyota Rush
Toyota Rush adalah salah satu mobil SUV dari Toyota yang sangat terkenal di Indonesia dan bisa terkenal karena harganya yang bersaing dan juga kualitas yang cukup baik. Desain dari generasi terbaru mobil ini tampil dengan gaya lebih ramping dan juga modern. Performa yang ditawarkan juga menjadi lebih baik daripada generasi sebelumnya. Salah satu kelebihan dari mobil ini bukan hanya fitur dan mesinnya tetapi juga harganya yang terjangkau. Kamu bisa mendapatkan mobil ini dengan harga 240 juta sampai 260 juta rupiah.
8. Hyundai palisade
Hyundai yang berasal dari Korea Selatan ini berhasil masuk ke dalam salah satu mobil SUV terbaik di Indonesia di tahun 2021. Desain yang dimiliki mobil ini sangatlah mewah, ditambah dengan fiturnya yang lengkap dan juga handlingnya yang sangat keren. Ground clearance yang dimiliki mobil ini juga cukup tinggi sehingga cocok untuk digunakan di daerah perkotaan di Indonesia. Mesin diesel yang digunakan mobil ini membuatnya semakin menarik. Mobil ini dibanderol dengan harga 780 juta sampai 1 miliar rupiah.
9. Kia seltos
Kia seltos adalah mobil SUV yang memberikan kualitas dan juga kenyamanan dalam kegiatan berkendara yang sangat baik serta harga yang dibanderol nya juga cukup murah untuk kualitas yang diberikannya.Mobil yang satu ini memiliki desain interior dengan konsep driver oriented sehingga sangat ramah untuk pengendara. Harga dari mobil ini dibanderol dengan harga 300 Ai juta sampai 360 juta rupiah.
10. Suzuki XL7
Moge Suzuki yang satu ini diluncurkan untuk bisa menjadi saingan Toyota Rush, Daihatsu Terios, dan berbagai mobil terkenal lainnya. Badannya yang besar dan memiliki kesan maskulin serta ground clearance yang tinggi membuat mobil ini banyak disukai oleh orang Indonesia. Fitur unggulan yang dimiliki mobil ini juga menjadi nilai tambah mobil ini. Kamu bisa mendapatkan mobil ini dengan harga mulai dari 220 juta sampai 260 juta rupiah.
Merek Mobil Crossover Terlaris di Indonesia
Berikut ini merupakan daftar berbagai merek mobil crossover yang paling laris dijual di negara Indonesia yang telah Qoala rangkum.
1. Kia Sportage
Kia Sportage itu merupakan salah satu mobil crossover yang paling banyak disukai oleh orang Indonesia karena memiliki fitur yang sangat canggih. Dimensi mobil dan juga mesin yang digunakan oleh mobil ini menjadi nilai tambah mobil ini. Desain eksterior dari mobil ini pastinya akan bisa menarik perhatian banyak orang saat kamu mengendarai nya. Fitur interior dan juga hiburannya akan membuat kamu menjadi sangat nyaman berada di dalam mobil ini. Fitur teknologi penggerak efisien dan responsif dan juga sistem keselamatan dengan level tertinggi dari mobil ini akan membuat kamu menjadi merasa sangat aman berada di dalam mobil ini.
2. Honda BRV
Honda BRV adalah salah satu mobil crossover yang banyak dipilih oleh anak muda karena tampilan eksteriornya yang gagah dan juga elegan. Varian baru dari mobil ini berhasil menunjukkan kecintaan masyarakat Indonesia akan mobil yang satu ini. Ada cukup banyak perubahan pada varian terbarunya dan harganya juga dijual mulai dari dari 260 juta rupiah. Mobil ini memiliki body yang keren dan juga gagah serta mesin yang sangat bertenaga.
3. Toyota Rush
Mobil ini adalah mobil yang berasal dari merek Toyota yang ditujukan untuk masyarakat kelas menengah atas. Desain yang gagah dan elegan serta fitur modern yang dimiliki oleh mobil ini membuat banyak orang tertarik membeli mobil ini. Kapasitas dalam mobil yang dimiliki mobil ini memang cukup luas jika dibandingkan dengan mobil sejenis lainnya.Kamu juga akan mendapatkan mesin yang sangat bertenaga sehingga tidak perlu khawatir saat menggunakan mobil ini di berbagai jenis jalanan.
4. Suzuki XL7
Suzuki hadir dengan memberikan desain mobil yang lebih maskulin dan tangguh untuk menjadi saingan banyak mobil di segmen SUV crossover. Kapasitas bagian dalam mobil yang cukup luas dengan 7 tempat duduk membuat mobil ini banyak diminati masyarakat Indonesia. Mobil ini juga biasa disebut sebagai mobil Suzuki Ertiga Crossover. Mobil ini cocok untuk digunakan oleh anak muda dan juga kaum milenial karena gayanya yang sporty. Apabila kamu membeli mobil ini dengan keadaan bekas, kamu bisa menghemat beberapa puluh juta rupiah dengan mendapatkan mobil yang kondisinya masih baru.
5. Mitsubishi xpander cross
Mobil ini adalah salah satu mobil dengan varian tertinggi dari Mitsubishi dengan desain yang lebih tegas dibandingkan versi MPV nya. Mesin yang digunakan adalah mesin dengan kapasitas 1,5 liter dan kemampuan tenaga maksimal pada angka 105 PS. Mobil ini berhasil memberikan kenyamanan dari MPV dan juga kemampuan super yang tangguh untuk digunakan pada berbagai kondisi jalanan. Tampilannya yang sporty juga membuat mobil ini menjadi cocok untuk banyak kalangan. Karena baru dirilis, mobil ini cocok untuk dikoleksi. Apabila kamu membeli versi bekas nya, kamu tetap akan mendapatkan mobil yang cukup baru karena perilisannya yang baru saja dilakukan.
6. Nissan x-trail
Mobil dari nisan ini adalah mobil Crossover yang diproduksi oleh Nissan yang terkenal akan desainnya yang cukup mewah. Bagian interior dari mobil ini sangatlah elegan dan klasik, selayaknya kebanyakan mobil Nissan, serta memiliki kabin yang cukup besar. Bagian eksterior mobil ini sangatlah mewah dan gagah. Mobil ini sangat cocok untuk digunakan bersama keluarga.
7. Chevrolet trax
Mobil SUV Chevrolet yang satu ini ini memiliki tampilan yang minimalis tapi tetap gagah. Mobil ini juga memiliki kesan yang mewah di dalam desain nya serta memiliki banyak fitur modern yang sangat menarik. Fitur keselamatan dari mobil ini sangatlah hebat sehingga kamu tidak perlu khawatir saat menggunakan mobil ini. Mesin dengan tipe ecotec 1,4 liter turbo charger digunakan pada mobil ini sehingga bisa menghasilkan tenaga mesin yang sangat besar dan juga memiliki efisiensi bahan bakar yang sangat baik.
8. Honda hr-v
Mobil dari Honda ini adalah salah satu mobil yang ditujukan untuk pasar kelas menengah atas dan merupakan kawan dari Honda br-v. Gayanya yang sporty membuat mobil ini tetap gagah jika dibandingkan dengan Honda br-v. Mobil ini memiliki kapasitas kabin yang cukup luas dengan menggunakan bahan yang berkualitas tinggi untuk kelas nya. Mesinnya juga sangatlah baik dan bertenaga.
9. Honda CRV
Honda CRV adalah mobil yang juga ditargetkan untuk pasar kelas menengah atas karena memiliki tampilan yang mewah dan juga sangatlah gagah. Desain interior yang digunakan pada mobil ini juga sangat mewah dan modern sehingga cocok untuk kelas menengah atas. Kesan sporty bisa kamu lihat dari bagian luar mobil ini serta kesan stylish juga bisa kamu lihat dari roda yang digunakannya. Mesin dengan inovasi terbaru digunakan oleh mobil sehingga bisa menghasilkan tenaga sampai 185 tenaga kuda dengan torsi sampai 245 nm. Itulah kenapa mobil ini dianggap sangat kuat dan nyaman untuk dikendarai dalam berbagai keadaan jalan.
10. Daihatsu Terios
Daihatsu Terios adalah salah satu mobil crossover dari Daihatsu dengan tampilan yang sebenarnya mirip dengan Toyota Rush. Tampilan dari Mobil ini sangat kokoh dan gagah sehingga bisa memberikan kesan petualangan untuk setiap penggunanya. Mobil ini cocok untuk kamu gunakan pada kondisi jalanan yang terjal. Kamu juga akan diberikan ban cadangan yang makin membuat mobil ini terlihat semakin gagah. Bukan hanya bagian eksteriornya tetapi bagian interiornya juga harus kamu perhatikan karena kesan elegan sangat menempel pada bagian interior. Fitur-fitur yang dimiliki oleh mobil ini cukup menarik sehingga kamu tidak akan bosan berada di dalamnya.
Merek Mobil Hatchback Terlaris di Indonesia
Berikut ini merupakan daftar berbagai merk mobil hatchback yang paling laris dijual di negara Indonesia yang telah Qoala rangkum.
1. Toyota Agya
Kata AG adalah mobil low cost green car yang sangat terkenal di Indonesia karena memiliki tampilan yang sangat modern dengan kemampuan irit bahan bakar. Mobil ini menggunakan mesin dengan kapasitas 1,2 liter dengan transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 5 percepatan. Ada juga trim TRD Sportivo yang membuat mobil ini semakin sporty. Harga dari mobil ini sangatlah terjangkau terlepas dari fitur-fitur yang dimilikinya.
2. Honda Brio
Mobil kompak yang satu ini sangatlah lincah dan efisien sehingga banyak digunakan oleh anak muda dan juga wanita di Indonesia. Pilihan aksesori dari mobil ini juga sangat banyak sehingga bisa kamu gunakan untuk mengekspresikan kekreatifitasan kamu. Kamu juga bisa memberikan modifikasi sehingga tampilan mobil kamu menjadi lebih personal.
3. Suzuki Baleno hatchback
Mobil yang satu ini adalah pilihan yang cukup menarik jika kamu ingin mengupgrade mobil kamu menjadi ke kelas hatchback 1,5 liter. Mobil yang satu ini menggunakan mesin dengan kapasitas 1,4 liter yang juga digunakan pada Suzuki Ertiga generasi pertama. Kamu pastinya tidak harus meragukan daya tahan dan efisiensi dari mobil ini jika dilihat dari mesinnya. Mobil ini juga memiliki desain yang cukup berbeda sehingga tidak pasaran.
4. Honda Jazz
Kamu pastinya sudah sangat familiar akan nama Honda Jazz karena mobil ini memiliki tampilan yang sporty dan juga performa mesin yang sangat baik sehingga bisa memberikan performa dan efisiensi terbaiknya. Kenyamanan dari mobil ini sangatlah optimal karena memiliki kabin yang cukup luas untuk 5 orang dewasa. Jika kamu memilih untuk membeli mobil ini, kamu akan mendapatkan mobil dengan peralatan yang sangat mudah karena Honda memiliki cabang dimana-mana.
5. Suzuki SX4 S-Cross
Mobil ini adalah salah satu mobil hatchback terbaik yang ada ada dan juga sangat terkenal di kalangan konsumen Indonesia karena perpaduan hatchback dan crossovernya membuatnya berbeda dengan kebanyakan mobil sejenisnya.Mobil ini memiliki desain yang menarik karena identik dengan India. Mesinnya menggunakan mesin dengan kapasitas 1, l dan pilihan transmisi manual serta otomatis.
6. Toyota Yaris
Keamanan dan kenyamanan dari mobil tidak boleh kamu ragukan lagi karena sudah banyak pemilik dari mobil ini yang sama terpukau dengan kemampuannya. Desain dari mobil ini sangatlah identik dengan anak muda sehingga banyak diincar oleh oleh anak-anak muda yang ingin memiliki mobil. Mobil ini juga cocok untuk keluarga kecil yang ingin mendapatkan mobil keluarga yang praktis dan juga modis.
7. Mazda 2
Mobil ini memang terlihat cukup eksklusif Jika kamu bandingkan dengan Honda Jazz atau Toyota Yaris. Dari desain, kualitas, kenyamanan, dan performanya, mobil yang satu ini sangatlah hebat. Kamu sebagai pengemudi akan sangat nyaman mengendarai mobil ini dan juga memiliki mobil dengan konsumsi bahan bakar yang sangat efisien sehingga kamu tidak harus sering membeli bensin untuk mobil ini.
8. Nissan March
Nissan March ini masih cukup terkenal di Indonesia dengan mesin 1,2 l nya dan desain yang bulat sehingga banyak disukai oleh banyak konsumen pada jenis mobil hatchback.Meski sudah tidak diproduksi lagi dan akan ada model baru, banyak konsumen yang belum bisa melupakan mobil ini.
9. Honda Civic Turbo hatchback
Mobil yang satu ini diperkenalkan pada tahun 2016 di Indonesia dan memiliki perubahan yang cukup drastis pada generasi ke 10 nya. Mobil ini akan menggunakan mesin 4 silinder Turbo dengan kapasitas 1,5 liter sehingga performa yang akan diberikan mobil ini sangatlah hebat jika dibandingkan dengan versi sebelumnya. Tampilan sporty yang dimiliki mobil ini juga menjadi salah satu daya tarik tersendiri.
10. Daihatsu Sirion
Mobil yang satu ini memang sering dilupakan tetapi dia memiliki kelebihan yang cukup banyak. Mesin yang digunakan mobil ini adalah mesin dengan kapasitas 1,3 liter dan sangat responsif serta efisien. Dimensi yang kompak dari mobil ini tetap bisa memberikan bagian interior yang cukup luas. Nama besar dari Daihatsu sendiri adalah salah satu kelebihan dari mobil ini.
Merek Mobil Sedan Terlaris di Indonesia
Berikut ini merupakan daftar berbagai merk mobil sedan yang paling laris dijual di negara Indonesia yang telah Qoala rangkum.
1. Honda all new city
Mobil yang satu ini adalah mobil yang banyak disukai oleh kalangan kelas menengah. Mobil ini memiliki kemewahan pada desain interior dan eksterior lainnya. Mesin yang dimiliki mobil ini juga berhasil memberikan performa yang cukup baik karena menggunakan mesin dengan kapasitas 1,5 liter. Harga dari mobil ini juga terbilang cukup terjangkau card dan dibanderol dengan harga mulai dari 280 juta saja. Mobil ini menjadi salah satu mobil terlaris di Indonesia karena harganya itu.
2. Mercedes-benz c-class
Mobil dengan harga 500 juta sampai 1 miliar rupiah ini memberikan banyak kemewahan yang akan berada di dalam mobil ini. Mobil ini adalah salah satu mobil dari Mercedes Benz yang paling banyak digemari oleh masyarakat Indonesia karena disana yang mewah serta memiliki banyak teknologi canggih. Mesin yang digunakan mobil ini dibuat cukup tangguh dan handal untuk kelas mobil sedan sehingga banyak dari masyarakat Indonesia yang sangat menyukai mobil ini.
3. Toyota New Corolla Altis
Mobil dengan harga 400 jutaan ini cukup laris di pasar mobil Indonesia karena memiliki desain yang cukup mewah dan menawan serta memiliki performa mesin yang cukup baik. Mobil ini menggunakan tipe mesin 2XR-FE 16 valve yang bisa memberikan tenaga sampai 151 PS dan torsi 19.4 kgm. Bukan hanya performa mesin dan desain nya saja yang berhasil mencuri perhatian masyarakat Indonesia, tetapi harga dari mobil ini semakin menarik.
4. Toyota Camry
Toyota Camry adalah salah satu mobil sedan paling laris di Indonesia dengan harga 550 juta rupiah. Harga ini cukup terjangkau untuk mobil kelas menengah atas dan juga dengan nama Toyota. Mobil ini memiliki banyak teknologi canggih sehingga akan memberikan kenyamanan saat penggunanya berkendara di dalam mobil ini. Desain yang cukup ramping membuat mobil ini semakin elegan dan juga Sporty. Mesin yang digunakan mobil ini berhasil memberikan tenaga sampai 181 Ps dan torsi 6000 rpm.
5. Toyota Vios
Toyota Vios adalah salah satu mobil yang berhasil mencuri perhatian banyak pecinta mobil sedan karena hanya dibanderol dengan harga 275 juta rupiah. Hal ini membuat mobil ini menjadi sangat laris di banyak pecinta mobil sedan Indonesia. Desain eksterior dan interior yang dimiliki mobil ini memiliki fitur yang sangat canggih dan juga bisa memberikan kenyamanan yang lebih. Mesin dari mobil ini juga sangat tangguh serta bisa menghasilkan tenaga sampai 109 PS/6000 rpm dan 14.4 kgm/4200 rpm.
6. Honda Civic
Honda Civic adalah salah satu mobil produksi dari Honda yang sangat berhasil pada pasar otomotif. Kualitas dari mobil ini ini punya tidak kalah dari saudaranya yaitu Honda City. Mesin dengan tipe SOHC silinder segaris 16 valve dan sistem supply bakar PGM-FI dari mobil ini berhasil menghasilkan tenaga sampai 141 PS pada putaran 4300 rpm. Kualitas itu hanya dibanderol dengan harga 382 sampai 454 juta.
7. BMW 3 series
BMW adalah mobil yang berasal dari Jerman Man dan berhasil untuk mengambil pasar Indonesia. BMW 3-series merupakan salah satu mobil yang cukup laris di Indonesia dan bisa bersaing dengan dengan saingan nya. Mobil ini memiliki daya saing tersendiri dimana tampilan eksterior dan interiornya sangat menarik. Mobil ini menggunakan mesin dengan tipe Engine Valvetronic, 4 cylinder 4 valve. Mesin ini bisa menghasilkan tenaga sampai putaran mesin 6200 rpm.
8. Honda Accord
Meski memiliki harga yang mahal, tetapi mobil yang satu ini masih memiliki banyak peminat dan menjadi salah satu mobil sedan terlaris di Indonesia. Mobil ini hanya memiliki satu tipe tapi tipe tersebut memiliki fitur yang sangat canggih dan juga kenyamanan yang sangat baik. Tampilan mobil ini juga sangat mewah dan juga sporty sehingga cukup wajar jika harganya mahal. Mobil ini menggunakan mesin yang berhasil menghasilkan tenaga sampai 176 PS dengan putaran mesin 6200 RPM. Kamu bisa mendapatkan mobil ini mulai dari harga 650 juta rupiah.
9. Mercedes Benz e class
Mobil yang satu ini langsung disambut baik oleh banyak konsumennya karena memiliki desain eksterior yang sangat mewah dan juga sporty serta interiornya memiliki banyak fitur canggih dan sangat nyaman untuk digunakan. Dari semua yang ditawarkan oleh mobil ini, mobil ini hanya dibanderol dengan harga mulai dari 850 juta rupiah.
10. BMW 5 series
Mobil yang satu ini adalah mobil dari BMW dan menjadi salah satu mobil sedan terlaris di Indonesia karena memiliki tampilan eksterior dan interior yang sangat mewah. Fitur dari mobil ini sangatlah canggih dan wajar jika mobil ini dihargai cukup mahal. Mobil ini menggunakan mesin inline 6 silinder 4 valve dengan kapasitas silinder 1996 cc. Mesin ini bisa menghasilkan tenaga sampai 258 hp pada putaran 600 rpm.
Itulah beberapa merek mobil terkenal dan terlaris di Indonesia. Mobil-mobil yang Qoala sebutkan diatas adalah salah satu mobil yang paling banyak dimiliki oleh masyarakat Indonesia sehingga kamu mungkin sudah pernah mendengar namanya atau pernah melihatnya di jalanan.
Beberapa dari mobil yang Qoala sebutkan memiliki harga yang cukup mahal dan juga ada yang memiliki harga cukup murah. Namun kamu tidak perlu khawatir jika melihat mobil dengan harga yang murah karena kebanyakan dari mobil yang Qoala sebutkan memiliki reputasi yang cukup baik di jalanan. Semua mobil yang Qoala sebutkan juga memiliki fitur-fitur yang sangat menarik sehingga kamu bisa memilih mobil yang cocok untuk kebutuhan kamu.
Qoala telah membagi daftar mobil terlaris menjadi beberapa jenis mobil sehingga kamu bisa melihat jenis mobil apa yang kamu ingin beli dan merk mobil apa saja yang terbaik di jenis mobil tersebut. Hal ini karena mobil terbaik untuk setiap jenis mobil bisa berbeda-beda sehingga kamu bisa menyesuaikannya dengan jenis mobil apa yang ingin kamu miliki.
Mobil dengan harga yang mahal bukan berarti memiliki kualitas yang lebih baik daripada mobil dengan harga yang murah karena kemungkinan mobil yang mahal tersebut mahal karena merk yang dimilikinya. Semoga dengan adanya artikel Qoala Blog ini, kamu bisa menjadi lebih bijak lagi akan memilih mobil yang kamu miliki sehingga kamu bisa mendapatkan mobil terbaik yang sesuai dengan kebutuhan. Oh ya, lihat artikel menarik Qoala lainnya ya, semacam mobil 500 jutaan terbaik!