Kalau Anda merupakan pemilik mobil maka Anda mungkin sering ke bengkel untuk melakukan pembersihan terhadap beberapa komponen. Salah satu komponen yang mungkin cukup sering Anda bersihkan adalah AC mobil. Komponen ini memang merupakan komponen yang cukup penting karena AC mobil yang tidak dingin akan membuat orang-orang yang ada di dalam mobil menjadi tidak nyaman berada di dalamnya. Namun, sebenarnya Anda bisa melakukannya sendiri dengan menggunakan cairan pembersih AC mobil. Untuk melakukannya pun sangatlah mudah sehingga Anda bisa melakukannya di rumah sendirian tanpa bantuan profesional sekalipun. Untuk informasi lebih lanjut terkait dengan pembersihan AC mobil dan cairan pembersih AC mobil maka Anda bisa melihat artikel Qoala di bawah ini.
Cairan Pembersih AC Mobil
Seperti yang sudah Qoala sebutkan sebelumnya, Anda bisa membersihkan AC mobil sendiri tanpa bantuan profesional dengan menggunakan cairan pembersih AC mobil. Cairan pembersih AC mobil bisa Anda dapatkan di bengkel AC mobil terdekat atau di toko otomotif.
Rentang harga yang dimiliki oleh produk produk cairan pembersih AC mobil juga cukup besar sehingga Anda bisa menemukan produk yang murah tetapi tetap efektif. Di sini Qoala akan memberikan rekomendasi cairan pembersih AC mobil yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan AC mobil, bahkan untuk membersihkan AC rumahan sekalipun. Cara penggunaan yang mudah dan harga yang murah akan sangat membantu Anda kalau Anda sedang berhemat.
1. ZONE AC Cleaner Spray Disinfectant
Secara umum, semua orang pasti ingin memiliki AC mobil yang bersih dan terbebas dari jamur, kuman, bakteri. Cairan pembersih yang satu ini merupakan salah satu produk yang harus Anda pilih karena memiliki busa anti bakteri. Hal ini membuat pembersih ini bisa menghilangkan kotoran yang muncul akibat Udara kotor dari luar dan juga asap rokok yang bisa menimbulkan bau tidak sedap. Anda harus mengocok produk ini terlebih dahulu sebelum menyemprotkannya ke ventilasi AC. Satu botol produk hanya bisa digunakan untuk satu unit AC mobil saja. Produk ini bisa membuat AC menjadi bersih dan juga memiliki aroma yang segar. Produk ini memiliki harga mulai dari Rp17.500 sampai Rp95.000.
2. AeroTech AC Refresher
Produk yang satu ini adalah produk pembersih kendaraan premium yang bisa membersihkan ventilasi udara AC mobil dari berbagai bakteri, jamur, dan debu supaya udara yang dikeluarkan oleh AC mobil bisa lebih dingin, bersih dan segar. Untuk menggunakannya, Anda harus memastikan AC mobil sudah mati dan menyiapkan produk ini serta selang khusus yang sudah disediakan. Kocok produk terlebih dahulu untuk Anda semprotkan ke dalam ruang ventilasi AC dan tunggu selama 15 menit supaya produk bisa meresap. Nyalakan mesin mobil dan juga AC untuk merasakan hasilnya. Produk ini memiliki harga Rp49.000.
3. AC Cleaner GST52
Produk ini sangat cocok untuk Anda gunakan membersihkan AC mobil. Produk dengan bentuk aerosol ini membuatnya menjadi lebih mudah menyebar dan bisa membersihkan secara lebih efektif sehingga bau apek dalam mobil bisa hilang. Produk ini juga bisa Anda gunakan untuk membersihkan AC rumah. Satu kaleng hanya bisa digunakan untuk satu kali penggunaan. Produk ini memiliki harga mulai dari Rp28.000 sampai Rp33.000.
4. Hazecool AC Cleaner
Produk pembersih yang satu ini memiliki bentuk jetspray cair yang bisa membersihkan ventilasi udara AC mobil dengan aroma lemon yang sangat segar. Produk ini bisa menghilangkan kuman, jamur, debu dan bakteri yang terdapat pada AC mobil sehingga AC Anda bisa bersih dan dingin. Pembersih ini bisa Anda gunakan untuk AC kendaraan dan juga AC rumah. AC kendaraan hanya membutuhkan satu botol saja tetapi AC rumah membutuhkan dua botol. Produk ini memiliki harga Rp50.000.
5. Inhoki AC Cleaner
Produk pembersih AC mobil yang satu ini memiliki bentuk busa supaya bisa membersihkan ventilasi udara AC. Bentuk busa ini bisa menghilangkan bakteri, debu, jamur yang terdapat pada AC dan memiliki aroma lemon yang sangat segar. Produk ini bisa membuat AC Anda menjadi lebih dingin. Untuk menggunakannya, Anda harus membuka laci dasbor terlebih dahulu dan melepaskannya. Lepaskan filter dan ganti filter kalau filter sudah terlalu kotor. Matikan mesin dan nyalakan blower AC pada level 3 atau 4. Semprotkan produk ini ke blower yang sedang menyala sebanyak 3 sampai 4 kali. Setelah Anda semprot, Anda harus menunggu selama 5 menit untuk mematikan blower. Pasang kembali filter dan laci dasbor. Setelah blower Anda matikan, semprotkan lagi produk ini kepada kisi-kisi AC secara merata. Tunggu selama 5 menit untuk bisa menyalakan AC. Harga produk ini hanya Rp19.000.
Cara Membersihkan AC Mobil
Kalau di atas Qoala membahas mengenai produk-produk apa saja yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan AC mobil maka di bawah ini Qoala akan memberikan cara membersihkan AC mobil. Karena tanpa mengetahui cara untuk membersihkannya maka akan percuma saja bagi Anda untuk memiliki produk pembersih AC mobil. Disini Qoala sudah membaginya menjadi 8 cara cara yang sangat mudah untuk dipahami dan diikuti. Cara-cara ini membuat orang-orang yang belum pernah melakukannya bisa membersihkan AC mobil dengan lebih mudah. Berikut adalah cara membersihkan AC mobil yang bisa Anda lakukan dengan mudah.
1. Parkir Mobil di Tempat yang Aman
Kalau Anda ingin membersihkan AC mobil sendiri maka Anda harus mengatakan mobil di tempat yang aman. Pastikan kalau mobil terbebas dari tempat yang berdebu. Hal ini penting untuk diperhatikan karena jika tempat di mana Anda membersihkan AC mobil berdebu maka sirkulasi udara pada mobil akan menjadi kurang bagus. Setelah meletakkan mobil di tempat yang tepat maka Anda bisa menyiapkan peralatan untuk membersihkan AC mobil. Contohnya seperti sikat gigi atau cairan pembersih mobil.
2. Cari Tahu Lokasi Blower
Kalau Anda sudah menyiapkan semua peralatan maka Anda bisa membersihkan AC mobil sendiri. Cari tahulah tempat dimana blower berada. Biasanya Anda bisa menemukannya pada bagian laci yang terletak di sisi dasbor. Blower ini bisa ditemukan setelah Anda membuka laci dasbor menggunakan obeng. Kalau laci ini sudah terbuka maka Anda bisa menemukan filter AC dengan bentuk persegi panjang. Ambil filter AC tersebut untuk melihat lokasi blower. Anda bisa mengetahuinya dengan cara meraba-raba filter AC yang sudah Anda copot sebelumnya.
3. Periksa Kondisi Filter AC Dengan Teliti
Cara selanjutnya untuk membersihkan AC mobil yang tidak dingin adalah dengan memeriksa kondisi filter AC secara teliti. Filter AC yang yang terlalu kotor harus Anda segera ganti dengan yang baru. Kalau filter AC masih berada dalam kondisi yang baik maka Anda hanya perlu membersihkan permukaan nya saja dengan sikat.
4. Letakkan Cairan Pembersih AC Mobil di Sisi Blower
Supaya AC mobil bisa sangat bersih maka Anda membutuhkan cairan khusus untuk bisa membersihkannya. Cairan pembersih AC mobil bisa Anda beli di bengkel mobil dan pastikan kalau cairan ini memiliki bentuk busa dalam spray. Cairan dengan jenis ini lebih mudah untuk digunakan. Cara untuk melakukannya juga sangat mudah karena Anda hanya perlu mengocok kaleng terlebih dahulu supaya kandungan yang ada di dalam kaleng bisa tercampur dengan rata lalu menyemprotkannya ke bagian sisi blower AC. Semprotkan spray ini ke arah blower supaya cairan ini bisa tepat sasaran.
5. Nyalakan AC Mobil
Anda harus menyalakan AC mobil terlebih dahulu sebelum Anda membersihkan atau menyemprotkan cairan pembersih AC ke blower. Hal ini harus Anda lakukan setidaknya selama 5 menit supaya embun yang ada di dalam AC bisa keluar dan permukaan evaporator bisa lebih basah. Evaporator adalah komponen AC yang bentuknya seperti radiator dan fungsinya adalah untuk menguraikan freon ke selang selang kecil supaya suhu mobil bisa dingin. AC yang menyala bisa membuat proses pembersihan menjadi lebih mudah dan kalau Anda ingin melakukannya secara maksimal maka Anda bisa menggunakan AC dengan kecepatan yang tinggi. Mengetahui cara ini akan membuat Anda tidak perlu mengeluarkan uang tambahan untuk membersihkan evaporator AC mobil.
6. Semprotkan Cairan Pembersih AC Mobil ke Blower
Setelah Anda menyalakan AC mobil maka Anda bisa menyemprotkan cairan pembersih ke blower. Anda bisa mengarahkan selang cairan pembersih AC lewat filter ke bagian bawah blower dan menyemprotkannya sebanyak 2-3 semprotan. Untuk mengetahui apakah cairan pembersih sudah tersebar maka Anda bisa melihatnya dari lubang ventilasi kolong mobil. Anda bisa menemukan gelembung-gelembung yang berasal dari cairan yang Anda semprotkan. Busa ini nanti akan keluar lewat ventilator AC mobil sampai habis. Anda membutuhkan setidaknya 10 sampai 15 menit untuk melakukannya.
7. Bersihkan Selang Ventilasi AC Agar Tidak Tersumbat
Setelah blower AC sudah bersih maka Anda perlu membersihkan selang ventilasi AC supaya tidak tersumbat. Selang ventilasi AC yang bersih bisa membuat pembuangan kotoran menjadi lebih mudah. Anda bisa membersihkannya dengan cara menusuk selang ventilator AC menggunakan lidi tumpul sampai semua kotoran yang menyumbat keluar. Setelah hal ini Anda lakukan maka Anda harus menunggu beberapa saat sampai semua kotoran keluar dan suhu AC kembali dingin. Namun kalau selang ventilator sudah Anda bersihkan dan suhu AC tidak dingin maka sistem AC mungkin mengalami kerusakan.
8. Pasang Kembali Filter AC dan Dasbor ke Posisi Semula
Setelah Anda membersihkan AC mobil maka Anda harus memasang kembali filter AC dan dasbor ke posisinya yang semula. Namun Anda harus memastikan kalau filter sudah benar-benar bersih dan tidak ada sisa kotoran yang tertinggal karena hal ini bisa membuat evaporator menjadi kotor lagi. Setelah Anda memasang filter AC maka Anda harus segera memasang laci dasbor. Lalu Anda bisa menggunakan AC seperti sediakala dan memiliki AC yang lebih dingin. Cara ini membuat Anda tidak perlu ke bengkel atau mengeluarkan biaya tambahan untuk membersihkan AC. Sebenarnya pembersihan ini bisa dilakukan dengan mudah tetapi kalau Anda tidak percaya diri untuk melakukannya maka lebih baik Anda melakukannya ke bengkel karena kalau Anda ragu maka kemungkinan besar Anda akan melakukan kesalahan yang malah akan membuat Anda mengeluarkan uang lebih banyak lagi.
Cara Merawat AC Mobil
Anda memang harus rajin membersihkan AC mobil kalau Anda ingin memiliki AC mobil yang dingin. Namun, rajin membersihkan AC mobil saja tidak cukup karena Anda juga harus merawatnya dengan baik. Maksud dari merawat adalah kebiasaan yang sering Anda lakukan di dalam mobil. Kebiasaan buruk yang sering Anda lakukan di dalam mobil bisa membuat AC mobil kotor secara lebih cepat dan Anda harus membersihkannya lebih sering lagi. Itulah kenapa Anda harus merawat AC mobil dengan baik supaya komponen AC mobil bisa selalu bekerja dengan optimal. Berikut adalah 6 cara merawat AC mobil yang harus Anda ketahui kalau Anda ingin AC mobil Anda bisa tahan lama.
1. Jaga Kebersihan Kabin Mobil
Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk merawat AC mobil supaya tetap awet dan tidak mudah kotor adalah menjaga kebersihan dari kabin mobil. Kabin mobil yang kotor dan memiliki banyak debu sangat buruk untuk AC mobil karena bisa membuat kotoran yang ada di dalam mobil masuk ke dalam filter AC dan membuat adanya penyumbatan sehingga AC mobil bekerja dengan buruk.
2. Hindari Membuka Kaca Mobil Saat AC Menyala
Ketika AC mobil menyala maka Anda sebaiknya tidak membuka kaca kendaraan.Bukan hanya berbahaya tetapi hal ini juga bisa membuat AC mobil menjadi lebih cepat kotor karena adanya udara dan debu yang berasal dari luar kendaraan.
3. Hindari Merokok Saat AC Mobil Menyala
Cara lainnya adalah dengan tidak merokok didalam kendaraan ketika AC menyala karena asap dan abu rokok yang yang berasal dari rokok bisa masuk ke dalam filter AC dan membuatnya lebih cepat kotor dan tidak dingin.
4. Bersihkan Kondensor AC Mobil
Rajin membersihkan kondensor adalah salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk memiliki AC mobil yang bersih. Pastikan untuk membersihkan kondensor ketika Anda mencuci mobil karena dengan ini Anda akan membuang debu dan kotoran yang menempel yang dapat menyebabkan kebocoran dan korosi pada kondensor.
5. Bersihkan Filter Kabin
Cara lainnya adalah dengan membersihkan filter kabin secara rutin. Kalau kondisi filter kabin sudah tidak sesuai maka sebaiknya Anda harus mengganti nya supaya AC bisa bekerja secara maksimal lagi.
6. Lakukan Service AC secara Berkala
Cara terakhir yang bisa Anda lakukan adalah menservis AC mobil secara berkala. Cara yang ini cukup penting untuk dilakukan supaya semua komponen dalam AC mobil bisa bekerja dalam kondisi yang baik dan AC bisa bekerja dengan maksimal untuk membuat mobil menjadi lebih dingin.
Itulah beberapa informasi otomotif yang dapat Qoala berikan terkait dengan cairan pembersih AC mobil. Di atas, Qoala sudah memberikan beberapa produk rekomendasi yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan AC mobil Anda. Anda juga sudah memberikan cara-cara yang bisa Anda ikuti untuk membersihkan AC mobil secara menyeluruh.
Ada juga berbagai cara untuk merawat AC mobil yang bisa Anda ikuti supaya AC mobil Anda tidak cepat kotor dan bisa lebih tahan lama. Memiliki AC mobil yang dingin pastinya adalah keinginan setiap pemilik mobil karena AC mobil adalah salah satu fitur kenyamanan yang dimiliki oleh mobil. Sangat penting untuk merawat AC mobil supaya Anda bisa selalu nyaman di dalam mobil. Jangan lupa untuk melindungi kendaraan roda empat Anda via asuransi mobil terbaik yang tersedia di Qoala.