Pernah dengar istilah asuransi kendaraan bermotor? Setiap hari jumlah kendaraan bermotor semakin banyak dan membuat jalan raya semakin padat serta sesak. Hal ini tentunya meningkatkan berbagai macam risiko, mulai dari risiko kecelakaan, pencurian, bencana alam, dan sebagainya. Hal ini membuat perusahaan asuransi berlomba-lomba mengeluarkan produk asuransi motor untuk masyarakat Indonesia.

Lalu, sebenarnya, apa sih asuransi kendaraan bermotor itu? Apa saja jenis hingga manfaat yang ditawarkan? Kali ini, Qoala sudah menyiapkan informasi lengkapnya khusus untuk kamu.

Apa Itu Asuransi Motor?

Secara sederhana, asuransi kendaraan bermotor adalah pertanggungan kerusakan atau kerugian terhadap kendaraan bermotor. Jaminan asuransi motor yakni kerusakan kendaraan bermotor itu sendiri sebagai tanggung jawab hukum terhadap pihak lain yang dirugikan pada saat menggunakan kendaraan itu.

Dengan asuransi motor hilang, kamu bisa mengalihkan risiko finansial akibat motor hilang atau rusak ke pihak perusahaan asuransi. Tentu saja kamu harus membayar premi secara rutin untuk bisa mendapatkan perlindungan asuransi.

Jenis Asuransi Motor

Perusahaan asuransi motor memberikan perlindungan tidak terbatas pada satu kejadian saja. Setidaknya terdapat dua kategori cakupan asuransi motor Adira, Honda, atau lainnya yakni:

1. Comprehensive atau Gabungan

Jenis pertanggungan yang pertama yakni All risk atau Comprehensive yang hampir menanggung semua risiko, walau terdapat beberapa pengecualian. Disebut gabungan atau Comprehensive karena jenis ini menawarkan jaminan tanggung gugat terhadap pihak lain atau pihak ke 3. Perusahaan asuransi Sinarmas, BCA, atau lainnya akan menanggung kerusakan atau kerugian akibat tergores, penyok, kehilangan bagian kendaraan sampai kerugian total.

2. TLO atau Total Loss Only

Jaminan Total Loss Only tetap menggunakan ketentuan risiko seperti pada pertanggungan comprehensive, tapi kerugian yang diganti hanya jika terjadi kerugian total telah melebihi 75% dari harga pasar kendaraan itu.

Tersebab penggantian baru bisa diperoleh setelah ada kerusakan yang besar atau kehilangan, tentunya pertanggungan Total Loss Only lebih murah dibanding jenis comprehensive. Biasanya, jumlah premi mencapai 50% bahkan lebih rendah dibandingkan dengan premi jenis comprehensive. Tertarik menggunakan jasa asuransi motor hilang Yamaha ini?

Apa Manfaat dan Gunanya Memiliki Asuransi Motor?

Setiap pemilik kendaraan tentu memiliki risiko kehilangan, kecelakaan, atau berbagai hal yang tidak diinginkan lainnya sebagai imbas dari kepadatan jalan raya atau tingginya tingkat kriminalitas di ibukota. Salah satu langkah meminimalisir risiko kehilangan atau kerugian atau kecelakaan adalah dengan asuransi kendaraan bermotor. Supaya lebih jelas, berikut manfaat menggunakan asuransi motor Honda cash, Astra, dan sebagainya yang patut dipertimbangkan.

1. Memberikan Perlindungan

Asuransi kendaraan bermotor bisa memberikan perlindungan bagi pemilik kendaraan terhadap kerugian akibat kejadian tidak terduga. Biasanya kerugian yang muncul bisa berupa kehilangan akibat dicuri, kerusakan akibat tabrakan, dan sebagainya.

2. Mengurangi Pengeluaran Biaya

Biaya perbaikan yang dikeluarkan untuk membenahi kerusakan kendaraan akibat kecelakaan tentunya tidak sedikit. Dengan menggunakan asuransi, pemegang polis tidak akan terbebani keseluruhan biaya yang timbul sehingga perencanaan keuangan tidak terganggu.

3. Memberikan Rasa Aman

Manfaat asuransi motor hilang lainnya yakni memberikan rasa aman bagi pemiliknya. Pemegang polis asuransi tidak perlu was-was bila kendaraan mengalami kerusakan atau hilang karena sudah dijamin oleh asuransi. Walau begitu, pengemudi harus tetap berhati-hati dan waspada saat menggunakan kendaraan itu.

4. Perlindungan Lebih

Beberapa jenis asuransi kendaraan menawarkan berbagai perlindungan lebih, selain perbaikan (asuransi all risk) atau penggantian unit kendaraan (asuransi TLO). Bisa berupa penawaran bantuan hukum ke pihak ketiga, layanan asuransi jiwa dan lain-lain. Tentunya ini mampu memberikan manfaat lebih bagi pengguna asuransi.

5. Mendapatkan Layanan Tambahan

Pemegang polis asuransi motor BCA, Adira, Honda, maupun lainnya bisa mendapatkan layanan tambahan seperti fasilitas hotline 24 jam dan derek mobil. Layanan mobil pengganti bermanfaat bila mobil yang diasuransikan sedang dalam proses perbaikan di bengkel. Jadi aktifitas keseharian kamu tidak terganggu.

Contoh-contoh Produk Asuransi Motor Terbaik di Indonesia

Tidak semua perusahaan asuransi menyediakan asuransi kendaran bermotor khususnya motor. Ada yang menyertakan asuransi kendaraan yang menyertakan mobil dan motor, ada pula yang hanya memiliki produk asuransi mobil saja. Untuk asuransi motor, berikut daftar perusahaan asuransi yang menyediakannya:

1. Sinar Mas

Asuransi motor pertama ada Sinar Mas yang memberikan perlindungan istimewa pada motor dengan usia maksimal 10 tahun. Kamu bisa membayar premi sesuai periode polis atau tahunan dengan manfaat dan ketentuan sebagai berikut:

  • Besar risiko sendiri (Own Retention) saat klaim yang jadi tanggung jawab nasabah hanya sebesar 10 persen dari pertanggungan (setara dengan Rp750 ribu)
  • Pengembalian premi bisa diperoleh apabila masa pertanggungan belum mencapai 8 (delapan bulan)

Catatan, asuransi ini tidak berlaku untuk kendaraan motor dengan penggunaan komersial seperti ojek. Sinar Mas akan melakukan survei kondisi motor sebelum didaftar sebagai objek tertanggung, kecuali motor dalam keadaan baru dibeli. Tertarik menggunakan asuransi motor Sinarmas?

2. Zurich

Produk Motor Z dari Asuransi Zurich memberikan kenyamanan dalam berkendara dengan layanan perlindungan 24 jam. Terdapat 3 (tiga) manfaat dan ketentuan yang ditawarkan oleh asuransi Motor Z yakni:

  • Usia masuk kendaraan maksimum 7 (tujuh) tahun saat penutupan asuransi
  • Kendaraan yang ditanggung merupakan kendaraan motor roda dua atau roda tiga dengan kapasitas tidak lebih dari 250 cc
  • Terdapat jaminan risiko cacat tetap atau meninggal dengan uang pertanggungan hingga 10 kali dari harga sepeda motor (setara dengan jumlah maksimal Rp200 juta)

Catatan, produk asuransi ini tidak ditujukan untuk kendaraan roda dua yang digunakan secara komersial.

3. Jasindo

Asuransi kendaraan bermotor berikutnya ada Jasindo yang memberikan perlindungan untuk kendaraan bermotor sekaligus pengemudi dan maksimal tiga orang penumpangnya melalui proteksi Jasindo Oto Plus.Terdapat 4 (empat) manfaat lainnya dari Jasindo OTO Plus:

  • Santunan perawatan sepeda motor dan manfaat berupa ganti rugi perawatan sebesar 80 persen dari harga pasar, pertanggungan atas suku cadang motor, dan biaya perawatan di bengkel
  • Pertanggungan tambahan berupa perlengkapan atau perlengkapan non-standar motor
  • Constructive total loss diberikan bila terjadi kerusakan melebihi/minimal 70 persen dari harga pasar motor
  • Rekanan bengkel variatif, Jasindo bekerja sama dengan dua bengkel berikut, yaitu bengkel reguler dan bengkel authorized.

Kamu tidak perlu repot mendatangi kantor Jasindo saat survei keadaan motor. Pihak perusahaan akan datang datang ke tempat yang kamu untuk melakukan survei.

4. Adira

Asuransi motor Adira memiliki produk bernama Adira Autocillin Motopro. Menariknya, produk asuransi ini tersedia dengan sistem berbasis syariah yang bernama Motopro Ikhlas. Perlindungan yang bisa diperoleh yakni:

  • Manfaat personal accident: santunan apabila pengemudi cacat tetap total atau meninggal akibat kecelakaan
  • Medical Expense: perlindungan biaya rawat inap pasca kecelakaan motor. Pemberian klaimnya dengan sistem reimbursement
  • Bagi Hasil: fasilitas yang hanya dimiliki oleh produk asuransi motor syariah dengan prinsip Dana Tabarru’ (tolong-menolong)

Produk asuransi konvensional dan syariah Adira ini masing-masing memiliki dua kategori yang sama yakni Paket MotorPro (harga motor kurang dari Rp500 juta) dan Paket MotorPro Plus (harga motor kurang dari Rp100 juta).

5. Astra

Asuransi motor Astra bernama Astra Buana yang sudah terpercaya sebagai perusahaan yang bergerak di bidang otomotif termasuk kendaraan beroda dua. Melalui produk asuransi Garda Motor terdapat 5 (lima) macam manfaat yang ditawarkan yakni

  • Personal Accident: manfaat untuk pengemudi maupun penumpang berupa perawatan darurat dan santunan meninggal dunia akibat kecelakaan
  • Tanggung Jawab Hukum oleh Pihak Ketiga: manfaat perlindungan terhadap kerusakan pada kendaraan orang lain yang disebabkan oleh kelalaian si nasabah saat berkendara
  • Strike, Riot, Civil Commotion: perluasan perlindungan yang disebabkan oleh huru hara, kriminalitas, dan demonstrasi
  • Flood & Windstorm, Earthquake, Tsunami, Volcano Eruption (Art Of God): perlindungan terhadap kerusakan akibat bencana alam dan hal yang di luar batas kemampuan manusia

6 Asuransi Motor Yamaha

Sebagai salah satu perusahaan produk motor terbesar di Indonesia, Yamaha pun turut menyediakan perlindungan khusus untuk pengguna motor Yamaha melalui Asuransi Motor Simoda. Manfaat dan ketentuannya sebagai berikut:

  • Menyediakan perlindungan asuransi All Risk dan Total Loss Only (TLO)
  • Penggantian motor kepada pemilik secara penuh tanpa memperhatikan harga pasar
  • Berlaku juga untuk motor yang masih dalam masa kredit
  • Usia kendaraan maksimal dua tahun.

Perbandingan Premi atau Biaya Asuransi Motor

Biaya atau premi asuransi kendaraan bermotor tentu berbeda-beda pada setiap perusahaan asuransi, begitu pula dengan jenis motor yang digunakan. Setidaknya ada berbagai faktor yang menentukan kisaran premi yakni:

  • Usia motor
  • Type/varian model motor
  • Perluasan jaminan (jika ada)
  • Kode wilayah plat nomor

Surat Edaran OJK (Otoritas Jasa Keuangan) Nomor 6/SEOJK.05/2017 sudah mengatur perhitungan biaya premi asuransi motor. Surat edaran itu menjelaskan bahwa persentase premi batas bawah dan atas sesuai dengan jenis/kategori kendaraan dan wilayah kamu menggunakan kendaraan tersebut.

Rumusnya untuk menghitung premi yakni:

Persentase premi x harga On The Road (OTR) Motor + biaya administrasi

Selanjutnya kamu harus tahu simulasi biaya asuransi motor Adira, Honda, dan sebagainya.

Berdasarkan surat edaran OJK (Otoritas Jasa Keuangan) RI Nomor 6/SEOJK.05/2017, begini cara menghitung premi asuransi motor comprehensive maupun TLO dengan mudah.

1. Simulasi Biaya Asuransi Motor Adira

Kamu bisa menghitung biaya premi dengan merujuk pada surat edaran OJK (Otoritas Jasa Keuangan) RI Nomor 6/SEOJK.05/2017. Cara menghitung premi asuransi motor comprehensive maupun TLO dengan mudah sebagai berikut:

Jenis Asuransi Uang Pertanggungan Wilayah I Wilayah II Wilayah III
Comprehensive Semua pertanggungan 3,18-3,50% 3,18-3,50% 3,18-350%
TLO 1,76-2,11% 1,80-2,16% 0,67-0,80%

Catatan:

  • Wilayah 1 : Sumatera dan Kepulauan di sekitarnya;
  • Wilayah 2 : DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten; dan
  • Wilayah 3 : Selain Wilayah 1 dan Wilayah 2.

Misalnya kamu membeli motor Honda Beat dengan harga Rp15 juta dengan menggunakan KTP DKI Jakarta. Adapun perhitungannya sebagai berikut:

Comprehensive 3,18%XRp.15.000.000 Rp477.000
TLO 1,80%XRp15.000.000 Rp270.000

Perhitungan di atas menunjukkan angka premi untuk asuransi comprehensive yang harus dibayarkan per tahun yakni Rp477.000 dan asuransi TLO adalah Rp270.000. Perhitungan di atas masih simulasi sehingga kamu bisa langsung menanyakan perhitungan aslinya ke layanan call center yang bersangkutan.

2. Simulasi Premi Asuransi Motor Sinarmas

Untuk contoh perhitungan premi Sinarmas bisa kamu lihat melalui contoh dibawah ini:

  • Usia motor: 5 tahun
  • Harga: Rp 27 juta
  • Biaya admin: Rp 30 ribu
  • Maka, premi yang harus dibayarkan adalah:
  • 2,5% x harga on the road motor + biaya admin
  • 2,5% x Rp 27.000.000 + Rp 30.000 = Rp 705.000

Biaya premi tahunan untuk motor dengan spesifikasi di atas yakni Rp 705 ribu. Bila motor baru dibeli secara kredit, penambahan premi ada pada cicilannya tiap bulan.

Premi akan dikembalikan secara short period/penalty bila periode pertanggungannya belum mencapai 8 bulan. Tapi bila tertanggung menjual kendaraannya dengan periode polis telah melebihi 8 bulan, maka premi tidak akan dikembalikan.

3. Simulasi Perhitungan Premi Adira

Lalu berapa biaya asuransi motor Adira? Dilansir dari situsnya, perhitungannya sebagai berikut:

Misalnya tertanggung A memiliki kendaraan Honda Vario dengan harga Rp20.000.000 untuk produk Garda Motor dengan jaminan TLO dan tarif 1,80%. Besaran preminya adalah Rp20.000.000 x 1,80% = 410.000 ditambah biaya administrasi polis.

Bila pada masa periode asuransi terjadi kerusakan/kerugian total kendaraan karena pencurian dan setelah diestimasi harga sebenarnya sesaat sebelum terjadinya kerugian sebesar Rp19.500.000 maka Tertanggung A akan memperoleh penggantian sebesar Rp19.500.000 dan dikurangi risiko sendiri sesuai yang tercantum dalam Ikhtisar Pertanggungan. Tertarik menggunakan jasa asuransi motor hilang ini?

Cara Beli Asuransi Motor Secara Online dan Offline

Asuransi kendaraan bermotor bisa didapat secara online maupun offline. Untuk pembelian offline, kamu bisa menanyakan berbagai informasi produk dengan langsung datang ke kantor cabang atau call center dari perusahaan asuransi yang hendak dituju. Sementara pembelian secara online bisa melalui situs perusahaan asuransi yang bersangkutan. Kamu cukup menyediakan dokumen yang diperlukan untuk membeli asuransi motor Honda, asuransi motor Sinarmas, asuransi motor Yamaha, asuransi motor Astra, dan lainnya. Berikut cara yang bisa kamu coba:

  • Menyiapkan info dan identitas kendaraan
  • Menyiapkan identitas diri dan dokumen dalam bentuk softcopy atau foto
  • Melakukan pendaftaran di situs perusahaan yang bersangkutan
  • Melakukan pembayaran melalui kanal yang disediakan baik secara online maupun offline
  • Menerima polis asuransi secara online maupun offline. Polis asuransi digital bisa dikirimkan langsung melalui email atau surat elektronik.

Keberadaan asuransi motor online tentu akan mempermudah dan menghemat waktu kamu karena cara pendaftarannya amat mudah.

Cara Klaim Asuransi Motor dan Lama Pencairannya

Bagaimana bila kendaraan motor yang diasuransikan hilang? Tentu kamu bisa mengajukan klaim atas motor yang hilang itu. Untuk prosesnya, kamu bisa mengikuti cara mengajukan klaim asuransi motor hilang di bawah ini:

1. Buatlah Laporan ke Pihak Asuransi

Pertama, kamu bisa melapor kepada pihak asuransi melalui email atau telepon. Bila pembelian motor secara kredit, kamu bisa menanyakan pada pihak leasing mengenai kontak dan alamat yang dapat dihubungi untuk melapor.

Biasanya saat pelaporan pihak asuransi akan mewawancarai kamu dan memberikan beberapa pertanyaan tentang bagaimana, kenapa, dan kapan mengenai hilangnya motor. Ingat, waktu untuk melapor kepada pihak asuransi biasanya memiliki batas maksimal 72 jam. Jadi jangan sampai lebih dari 3 baru, baru melapor.

2. Buatlah Berita Acara di Kepolisian

Langkah selanjut kamu bisa pergi ke kantor polisi setempat untuk mengurus surat kehilangan kendaraan. Kamu akan diminta membuat berita acara yang berisi data pribadi serta kronologi kejadian. Batas untuk membuat berita acara maksimal 24 jam, jangan melewati batas itu.

3. Buatlah Surat Pemblokiran

Surat pemblokiran akan digunakan sebagai dokumen pelengkap yang dibutuhkan pada saat proses klaim kepada pihak asuransi. Kamu bisa mendapatkan surat pemblokiran itu dari Ditlantas (Direktorat Lalu lintas) di Polda setempat.

4. Mengurus Surat dari Direktorat Reserse

Kamu juga kamu perlu meminta surat dari Kepala Direktorat Reserse. Saat mengurus surat itu, kamu harus mengisi formulir surat permohonan dengan nama yang sesuai pada polis asuransi yang terdaftar. Kamu harus melampirkan beberapa dokumen dalam itu permohonan yakni:

  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi BPKB
  • Fotokopi faktur pembelian
  • Fotokopi polis asuransi
  • Surat pengantar dari pihak asuransi
  • Surat asli DPB (Daftar Pencarian Barang)
  • Surat asli Lapju (Laporan Kemajuan) dari kepolisian
  • Fotokopi tanda laporan dari kepolisian

5. Mengajukan Surat Permohonan Klaim Asuransi

Kamu bisa mengajukan surat permohonan klaim pada pihak asuransi setelah melakukan semua tahapan di atas. Saat pengajuan, kamu akan diminta untuk mengisi formulir dengan detail dan lengkap. Kamu juga harus melengkapi surat permohonan klaim yang akan diajukan dengan dokumen berikut ini:

  • Fotokopi polis asuransi kendaraan
  • Fotokopi SIM dan STNK
  • Surat kehilangan asli dari kepolisian
  • 2 Kunci kontak motor
  • Surat BAP (Berita Acara Pemeriksaan)
  • BPKB asli, faktur pembelian asli, dan STNK asli
  • Kuitansi yang telah disertai materai sebanyak 3 lembar
  • Surat Keterangan Ketua Direktorat Reserse
  • Surat tanda pemblokiran STNK dari Polda
  • Subrogasi

Prosedur Klaim Comprehensive

Selain mengajukan prosedur atas kehilangan motor, kamu juga bisa mengajukan klaim untuk kerusakan akibat kecelakaan. Berikut contoh cara klaim asuransi motor bila kamu melakukan kredit dengan BCA Multifinance:

Pertama, konsumen melaporkan Klaim ke Cabang BCA MF atau Claim Center Maskapai Asuransi, maksimal dalam waktu 5 x 24 jam (5 hari kalender) sejak terjadinya kecelakaan atau kehilangan sebagian (Partial Loss)

Melengkapi dokumen klaim sebagai berikut :

  • Formulir Klaim Asuransi (Diisi di BCA MF atau Saat Survey)
  • Copy STNK kendaraan
  • Copy SIM C pengemudi saat terjadi kecelakaan (yang masih berlaku)
  • KTP Tertanggung atau Surat Kuasa atau Stempel Perusahaan (konsumen badan usaha)
  • STPL dari kepolisian jika ada perbuatan kejahatan, pencurian, kecelakaan berat dan bila diperlukan oleh pihak asuransi
  • Pihak asuransi akan mengirimkan surveyor maksimal 2 hari kerja untuk melakukan survey di rumah atau tempat kerja Tertanggung (tidak diperkenankan survey di bengkel).
  • Tertanggung bisa memilih bengkel yang diinginkan, tapi pihak bengkel yang ditunjuk perlu memberikan estimasi total biaya perbaikan terlebih dahulu. Setelah pihak asuransi menyetujui estimasi biaya itu, maka diterbitkan SPK untuk segera dilakukan perbaikan.
  • Risiko sendiri (OR) dibayarkan oleh tertanggung kepada pihak bengkel sebelum kendaraan diserahkan oleh pihak bengkel.

Proses pencairan dana klaim akan memakan waktu 14 hari kerja, 1 bulan, sampai 3 bulan tergantung kebijakan perusahaan asuransi maupun kasus yang kamu alami.

Penyebab Klaim Asuransi Motor Ditolak

Melakukan klaim asuransi tidak selalu mulus karena memiliki peluang untuk ditolak, termasuk asuransi motor. Ada baiknya kamu memahami berbagai penyebab dan solusinya sehingga pengajuan klaim asuransi kendaraan bermotor tidak ditolak. Berikut berbagai sebab yang jadi penyebab klaim asuransi ditolak.

1. Polis Asuransi Lapse

Kondisi polis asuransi lapse bisa membuat klaim asuransi sepeda motor kamu ditolak karena kamu menunggak pembayaran premi atau tidak membayar premi secara rutin. Kamu harus membayar tunggakan dan biaya lainnya untuk mengaktifkan polis asuransi kembali. Jadi pahami kewajiban kamu sebagai pemegang polis asuransi, sebelum mendapatkan hak.

2. Dokumen Klaim Tidak Lengkap

Dokumen yang kurang lengkap bisa membuat pengajuan klaim asuransi ditolak. Kamu harus menyediakan dokumen identitas diri seperti KTP, SIM, STNK, sampai fotokopi polis asuransi. Jangan lupa isi formulir pengajuan klaim dengan lengkap. Sertakan juga surat keterangan dari kepolisian apabila terjadi kecelakaan atau kerusakan yang cukup berat.

3. Klaim Melewati Batas Waktu

Setiap perusahaan asuransi punya waktu yang berbeda terkait maksimal pengajuan klaim bila kendaraan mengalami kerusakan. Jangan sampai terlambat melapor karena lewat dari batas waktu yang telah ditentukan karena bisa ditolak. Contohnya ada perusahaan asuransi kendaraan yang menyertakan batas waktunya maksimal 3X24 jam.

4. Tambahan Aksesori Tidak Dilaporkan

Kamu harus melaporkan tambahan aksesori bila melakukan modifikasi. Tujuannya untuk memastikan bila modifikasi diperbolehkan. Pasalnya ada beberapa polis asuransi yang tidak mengizinkan modifikasi atau penambahan aksesori. Selain itu, biasanya ada tambahan premi yang harus dibayarkan bila kamu melakukan modifikasi kendaraan.

5. Melanggar Lalu Lintas

Biasanya klaim akan ditolak bila pemegang polis melanggar hukum. Misalnya, pemegang polis mengalami kecelakaan karena mengendarai mobil secara ugal-ugalan atau melanggar rambu lalu lintas. Hal lainnya juga berlaku bila pemegang polis kedapatan parkir di sembarang tempat dan tidak mengindahkan aturan lalu lintas.

6. Masa Perlindungan Sudah Berakhir

Penyebab asuransi motor Honda atau Adira ditolak lainnya yakni masa perlindungan sudah berakhir. Klaim akan langsung ditolak saat polis masih berada dalam masa tunggu atau masa tenggang. Jadi kamu harus sudah melewati masa tunggu dan bayar premi secara rutin agar tetap aktif. Lakukan perpanjangan waktu perlindungan guna menghindari klaim asuransi sepeda motor ditolak.

7. Kerusakan Sepeda Motor Disengaja

Klaim akan langsung ditolak bila pemegang polis sengaja merusak sepeda motornya sendiri. Selain itu, kamu juga tidak akan mendapatkan perlindungan bila sengaja menerjang banjir dengan sepeda motor. Klaim tidak bisa disetujui bila sepeda motor mogok atau rusak karena hal itu.

8. Wilayah Kejadian

Pastikan juga bahwa lokasi kejadian perkara masuk dalam cakupan wilayah asuransi. Pasalnya, klaim bisa ditolak bila wilayah kejadian tidak sesuai pada polis di awal. Misalnya,seorang pemilik kendaraan mengalami kecelakaan di luar negeri, sementara dia mengasuransikan kendaraannya di Indonesia. Tentunya hal ini akan membuat klaim asuransi sepeda motor ditolak.

9. Pengendara Mabuk-Mabukan

Klaim juga akan ditolak bila pengendara sepeda motor kedapatan mabuk-mabukan karena tentunya membahayakan nyawa sendiri dan risiko kecelakaan sangat tinggi. Perusahaan asuransi juga tidak akan menerima klaim bila pengendara mengkonsumsi obat-obatan terlarang karena ini merupakan perbuatan atau kesalahan sendiri. Jadi tidak akan ditanggung.

10. Sepeda Motor Beralih Fungsi

Penyebab klaim asuransi motor Honda maupun lainnya ditolak yakni sepeda motor tidak lagi menjadi kendaraan pribadi, melainkan menjadi kendaraan komersial misalnya digunakan untuk ojek online. Tentunya perusahaan asuransi tidak akan menanggung perbaikan bila ada kerusakan. Jadi kamu bisa menginformasikan pada perusahaan asuransi terkait fungsi motor dengan jujur.

11. Data Diri Tidak Sesuai

Nama yang tercantum pada polis asuransi dan pemilik kendaraan harus sama supaya pengajuan klaim asuransi bisa diterima. Klaim sepeda motor akan ditolak bila data pemegang polis berbeda dengan pemilik kendaraan.

12. Kerusakan Terjadi Sebelum Beli Polis Asuransi

Terakhir, kerusakan yang sudah terjadi sebelum membeli polis asuransi tentunya akan membuat klaim ditolak. Pihak asuransi akan melakukan berbagai survei dan mencari foto sebagai bukti. Jadi kamu harus melaporkan kerusakan dengan jujur. Kejujuran akan memudahkan kamu untuk melakukan klaim kelak saat dibutuhkan sehingga kamu tidak mengalami kesulitan karena segala kerusakan yang terjadi sudah diketahui sebelumnya. Hal ini akan berbeda bila kerusakan terjadi sebelum kamu beli polis asuransi.

Bila sudah tahu berbagai penyebab klaim asuransi kendaraan bermotor ditolak, maka kamu harus melakukan hal yang sebaliknya dari di atas supaya pengajuan klaim bisa diterima. Misalnya dengan membayar premi tepat waktu, melengkapi dokumen klaim yang diperlukan, dan sebagainya.

Solusi Bila Klaim Asuransi Ditolak

Lalu, bagaimana jika kamu sudah menyertakan semua persyaratan lengkap, tapi klaim asuransi tetap ditolak? Ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan  sebagai solusinya, yakni:

1. Cek polis asuransi

Pertama, kamu bisa mengecek polis asuransi dan memperhatikan beberapa hal berikut:

  • Manfaat klausul asuransi
  • Pengecualian polis asuransi
  • Limit asuransi dalam polis
  • Bengkel rekanan
  • Status polis asuransi aktif atau tidak aktif

2. Hubungi perusahaan asuransi

Kamu bisa menghubungi perusahaan terkait bila setelah memeriksa semua polis dan seharusnya mendapat klaim namun ditolak,. Beberapa perusahaan asuransi sudah memberikan layanan nasabah melalui aplikasi.

3. Melakukan somasi dan menggugat ke pengadilan perdata

Kamu bisa mengajukan gugatan perdata kepada pihak Perusahaan Asuransi bila hendak menempuh jalur hukum. Tapi sebelum hal itu dilakukan, ada baiknya kamu mengajukan somasi terlebih dahulu. Jika somasi tidak dihiraukan oleh pihak asuransi, maka kamu bisa mengajukan gugatan ke Pengadilan Negeri.

Cara Kerja atau Mekanisme Asuransi Kendaraan Bermotor

Cara kerja perusahaan asuransi motor/mobil yakni dengan cara mengumpulkan dana nasabah yang membayar premi ke dalam penghimpunan dana besar. Selanjutnya perusahaan asuransi akan mengelola dana ini untuk memberi kompensasi kepada pemegang polis yang sedang mengalami musibah kecelakaan.

Dari penjelasan di atas, asuransi kendaraan bisa memberikan perlindungan apabila terjadi risiko. Walaupun banyak orang yang beranggapan bahwa mengemudi secara hati-hati bisa menghindarkan diri dari kecelakaan, namun angka kecelakaan di Jakarta masih tinggi. Rata-rata 27 kasus kecelakaan lalu lintas per harinya. Belum lagi potensi biaya kerusakan mesin kendaraan yang kerap terjadi bagi pemilik kendaraan.

Memiliki jaminan asuransi mobil bisa membantu meringankan beban finansial karena kecelakaan atau kehilangan kendaraan kamu. Selain itu, asuransi ini juga bisa mencegah seseorang menjadi korban pengemudi yang membahayakan.

Sebagai catatan, kamu tidak hanya bisa menemukan produk asuransi mobil konvensional, tapi juga asuransi mobil syariah yang ditawarkan berbagai perusahaan di Indonesia.

Tips Memilih Asuransi Motor

Kamu akan merasa nyaman dan jauh dari rasa khawatir bila mengasuransikan kendaraan. Pasalnya berbagai macam risiko kerugian atau kehilangan kendaraan bisa diminimalisir dengan penggantian santunan atau jasa service. Hanya saja, kita tak bisa memilih sembarang asuransi kendaraan bermotor. Penasaran? Berikut berbagai tips yang patut kamu ketahui.

1. Sesuaikan Dengan Kebutuhan

Pertama, kamu harus mengetahui jenis asuransi yang diinginkan, entah itu asuransi comprehensive atau asuransi total lost only. Pemilihan kebutuhan bisa diketahui melalui kondisi motor seperti usia, jenis, serta nilai ekonomi yang terdapat di dalamnya. Dua jenis asuransi di atas juga memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing sehingga kamu harus memahami isi polis yang akan digunakan.

2. Hitung Premi dan Klaim yang Bisa Dilakukan

Mengetahui perhitungan premi amat penting untuk dilakukan supaya kamu bisa mengetahui besaran biaya yang harus dikeluarkan perbulan atau per tahunnya. Ketahui juga berbagai manfaat yang bisa didapat dari bila kamu menggunakan sebuah jasa asuransi kendaraan bermotor

3. Sesuaikan dengan Keuangan

Bila sudah tahu besaran premi, kamu juga bisa mempertimbangkan kemampuan keuangan untuk membayar premi itu. Jangan memaksakan diri untuk mengambil asuransi dengan premi tinggi yang malah mengganggu pos pengeluaran lainnya

4. Pertimbangkan Rekomendasi Dealer

Biasanya pihak dealer akan memberikan rekomendasi mengenai perusahaan asuransi yang bagus saat kamu membeli sebuah kendaraan. Tapi sekali lagi itu kembali ke diri kamu, apakah yakin dengan rekomendasi dari dealer atau ingin mencari dan menemukan sendiri.

5. Lihat Kredibilitas Perusahaan

Terdapat berbagai perusahaan asuransi motor yang ada sehingga kamu punya lebih banyak pilihan. Pertimbangan yang bisa dilakukan yakni dengan memilih perusahaan asuransi yang punya reputasi dan kredibilitas yang baik. Kamu bisa melihatnya melalui kinerja dan cara mereka melayani klaim dari pelanggannya, melihat review dan ulasannya di internet, sampai sedikit atau banyaknya keluhan dan pengaduan dari layanannya.

6. Fitur Layanan yang Diberikan

Tips memilih asuransi motor terbaik 2020 lainnya yakni mempertimbangkan fitur layanan hotline 24 jam, mobil derek, ambulance, dan berbagai layanan darurat lain yang bisa diandalkan bila sewaktu-waktu dibutuhkan.

Bisa saja berbagai layanan di atas tidak ada dalam layanan standard asuransi motor sehingga kamu harus menambah jumlah premi yang dibayarkan. Jadi cermati dan gunakan fitur yang benar-benar kamu butuhkan supaya besaran premi bisa ditekan seringan mungkin.

7. Bengkel Rekanan

Tips memilih asuransi motor terbaik 2020 terakhir yakni pilih perusahaan asuransi yang punya banyak bengkel rekanan dan mudah diakses. Tujuannya untuk menghemat waktu serta biaya untuk melakukan perbaikan pada motor. Banyaknya bengkel rekanan membuat merasa lebih aman saat berkendara sehingga tidak was-was bila suatu waktu mengalami kerusakan.

Daftar Pertanyaan Penting Seputar Asuransi Motor

Berbagai pertanyaan yang kerap diajukan atau dicari seputar asuransi kendaraan bermotor sebagai berikut

1. Apa itu Asuransi Motor?

Asuransi motor merupakan produk pertanggungan kerugian bila motor kamu mengalami kerusakan atau hilang. Asuransi akan menanggung biaya perbaikan apabila motor rusak, dan bila hilang, kamu akan mendapatkan uang santunan untuk mengganti kerugian yang dialami.

2. Kenapa Asuransi Motor itu Penting?

Adanya perlindungan asuransi motor atau kendaraan membuatmu tidak perlu khawatir akan biaya yang dikeluarkan jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan layaknya asuransi lainnya.

3. Apa Untungnya Punya Asuransi Motor?

Motor kamu terjamin dari risiko yang tidak diinginkan dan memberikan rasa aman saat dalam perjalanan.

4. Kenapa beli asuransi motor online?

Mudah dan praktis serta lebih menghemat waktu konsumen.

5. Dokumen apa saja yang diperlukan untuk klaim asuransi motor?

Pemegang polis harus menyertakan dokumen seperti bukti polis asuransi, SIM, KTP, STNK, BPKB, surat keterangan dan dokumen persyaratan lain.

6. Berapa biaya asuransi motor?

Besaran biaya asuransi motor beragam dan biasanya berkisar ratusan ribu rupiah per tahun.

7. Berapa lama klaim asuransi motor cair?

Bila berkas sudah disetujui, biasanya pencairan dana klaim akan memakan waktu 14 hari kerja. Sementara untuk klaim asuransi motor hilang memerlukan waktu lebih lama yakni antara 1-3 bulan. Saat klaim asuransi itu cair, cicilan motor kredit kamu bisa dianggap lunas.

8. Parameter apa saja yang harus diterapkan saat membandingkan asuransi motor?

Biaya premi, jaringan asuransi, perlindungan, dan keuntungan yang diberikan.

9. Bagaimana asuransi motor dihitung?

Otoritas Jasa Keuangan sudah mengatur besaran tarif premi asuransi motor. Konsumen tinggal memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan.

10. Bagaimana premi asuransi motor ditentukan?

Tergantung dari jenis asuransi kendaraan yang tersedia. Tarif asuransi asuransi motor Total Lost Only (TLO) dan All Risk atau Comprehensive tentunya berbeda.

11. Apa saja yang tidak termasuk dalam perlindungan asuransi motor?

Tsunami, gempa, Huru-hara, dan banjir tidak terlindungi asuransi, kecuali kamu memperluas jaminan asuransi.

12. Apa saja jenis asuransi motor yang tersedia di Indonesia?

Umumnya ada dua yakni TLO dan All Risk, serta jenis asuransi Extra Protection alias penambahan jaminan yang bisa ditambahkan pada asuransi All Risk.

13. Motor Kredit Apakah ada asuransi?

Pembelian motor kredit bisa disertai dengan jaminan asuransi All Risk dan TLO.

14. BCA Finance pake asuransi apa?

BCA Finance tentunya menggunakan asuransi kendaraan BCA yang bisa mengcover kendaraan itu dengan asuransi sepanjang tenor pinjaman.

Itulah penjelasan lengkap tentang asuransi motor yang patut kamu ketahui. Menggunakan asuransi mobil atau kendaraan perlu dilakukan sedini mungkin. Tujuannya untuk meminimalisir risiko yang terjadi pada kendaraan kamu mulai dari kerusakan ringan dan berat sampai risiko kehilangan. Qoala juga memiliki asuransi motor terbaik yakni Asuransi Motor TLO yang menjamin kerugian/kerusakan di mana biaya perbaikan ? 75% dari harga motor termasuk kehilangan total akibat pencurian. Yuk ajukan asuransi kendaraan terbaik yang dimiliki oleh Qoala untuk perlindungan terbaik kendaraan kamu. Semoga informasi di atas berguna buat kamu.